Ngeteh Cantik ala Putri Diana Bersama Koleksi Terbaru Tory Burch
Tory Burch merilis koleksi terbarunya untuk Spring/Summer 2020. Dalam koleksi ini, mendiang Putri Diana, Prince of Wales dari Inggris, menjadi inspirasi utama.
"Untuk Spring/Summer 2020, saya mengambil inspirasi dari sosok Putri Diana yang sudah saya kagumi sejak kecil. Sudah jelas, dia adalah seorang ikon gaya, tapi saya suka keberanian, kecerdasan dan lebih dari itu, sisi humanisnya," demikian penjelasan desainer Tory Burch tentang koleksi busana siap pakainya.
Tory Burch perdana meluncurkan koleksi tersebut saat New York Fashion Week edisi Spring/Summer 2020 pada September 2019. Bila tahun sebelumnya peragaan digelar di taman sebuah gedung tua, kali ini Tory mengambil alih The Brooklyn Museum untuk menyajikan koleksi tersebut.
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
"Koleksi ini merupakan gabungan dari nuansa taman bunga Inggris, siluet yang penuh volume dan interpretasi saya dari gaya 80-an," kata perempuan 53 tahun itu. Fashion show kian terasa 'Inggris' dengan sajian afternoon tea bagi para tamu.
Para pecinta karya Tory Burch di Indonesia kini dapat merasakan pengalaman yang sama pula melalui Tory Burch Afternoon Tea di Peacock Lounge, Fairmont Jakarta.
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
"Sembari menikmati tea time ala orang Inggris, seperti Putri Diana, pengunjung bisa melihat langsung koleksi terbaru Tory Burch Spring/Summer 2020 yang dipajang di sini," ujar Alvina Azaria, Marketing & Public Relations Tory Burch Indonesia, Selasa (10/ 3/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Program Tory Burch Afternoon Tea berlangsung selama sebulan, 10 Maret sampai 10 April 2020. Dalam satu set afternoon tea seharga Rp 588 ribu tersebut, tersedia beragam sajian pastries asin dan manis. Mulai dari Asparagus Aged Beef, Avocado and Cheese Sandwich, sampai Red Velvet Madeline, Chocolate Coffee Luwak, dan Baked Cheese Cake.
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
"Beberapa warna kue-kuenya special customized dengan warna yang mendominasi koleksi Spring/Summer 2020 ini," tambah Alvina. Tak cuma memanjakan lidah, Tory Burch juga memberikan voucher belanja senilai Rp 2 juta untuk setiap pembelian paket afternoon tea.
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Potret Menyentuh Pengantin Wanita yang Tampil Botak di Hari Pernikahan
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Ramalan Zodiak Scorpio 2026: Asmara Bersemi, Keuangan Makin Mujur














































