Gagal 'Sustainable' di Karpet Merah BAFTAs 2020
Musim penghargaan berlanjut dengan EE British Academy Film Awards atau BAFTAs 2020. Berbeda dari tahun sebelumnya, BAFTAs 2020 mengusung semangat ramah lingkungan di karpet merah. Namun kenyataannya, itu tak sepenuhnya terjadi.
BAFTAs 2020 digelar di Royal Albert Hall, London, Inggris, pada Minggu (2/2/2020). Dua hari sebelumnya, pihak BAFTAs mengumumkan bahwa para selebriti yang hadir telah mendapatkan arahan untuk memakai pakaian yang 'sustainable' atau ramah lingkungan. Sebuah langkah yang belum pernah diambil oleh BAFTA (yang kerap disebut-sebut sebagai Oscar-nya insan perfilman Inggris) atau ajang penghargaan sekelasnya.
Rooney Mara memakai gaun hitam dari koleksi couture terbaru Givenchy di BAFTAs 2020. (Foto: Vianney Le Caer/Invision/AP) |
Vogue mengabarkan, arahan tersebut disertai rekomendasi merek-merek fashion yang eco-friendly, sekaligus opsi perusahaan rental gaun dengan tujuan meminimalisir limbah fashion. Semua daftar disortir secara khusus oleh tim dari London College of Fashion's Centre.
Sifatnya memang tidak wajib, tapi para selebriti diharapkan ikut bergabung dalam gerakan cinta lingkungan ini lewat gayanya masing-masing. Sayangnya, tak semua mengindahkan 'dress-code' tersebut.
Gaun couture Dior menjadi andalan Charlize Theron di BAFTAs 2020. (Foto: Gareth Cattermole/Getty Images) |
Kebanyakan dari mereka justru bersolek dengan gaun-gaun baru yang beberapa di antaranya secara khusus dibikin untuk acara tersebut. Seperti dikabarkan The Guardian, aktris Rooney Mara muncul dalam balutan gaun hitam dari koleksi couture Givenchy yang baru-baru ini dipamerkan di Paris Fashion Week.
Begitu pula Margot Robbie yang mengandalkan gaun Chanel dari koleksi couture Spring-Summer 2020. Sementara itu, Charlize Theron menebar pesonanya dengan gaun ungu couture Dior yang dibuat khusus oleh desainer Maria Grazia Chiuri untuknya. Ada pula Scarlett Johansson dengan gaun seksi bulu-bulu rancangan Donatella Versace.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Aktris Saoirse Ronan memakai gaun hitam Gucci yang terbuat dari kain satin bekas. (Foto: Vianney Le Caer/Invision/AP) |
Terlepas dari itu, ada pula selebriti yang ingin mengangkat gaya bertema 'sustainable' sesuai spirit BAFTAs 2020. Salah satunya nomine BAFTAs, Saoirse Ronan, dengan gaun hitam Gucci yang terbuat dari satin bekas.
Duchess of Cambridge, Kate Middleton, juga memberikan fashion statement tersendiri. Datang bersama Pangeran William yang menjabat sebagai Presiden BAFTA, ibu tiga anak ini mengandalkan gaun putih Alexander McQueen yang pernah dipakainya di Malaysia pada 2012 silam.
Untuk BAFTAs 2020, Kate Middleton memakai ulang gaun lamanya yang dibuat oleh rumah mode Alexander McQueen.(Foto: Jeff Gilbert/Getty Images) |
Seperti Kate, aktor Joaquin Phoenix turut memakai baju 'bekas'. Tuksedo karya Stella McCartney yang sempat jadi andalannya di Golden Globe Awards dan ajang penghargaan sebelumnya kembali menemani penampilan Joaquin di BAFTAs.
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah















































