Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Celine Rilis Tempat Korek Api Edisi Terbatas, Harganya Rp 8 Juta

Daniel Ngantung - wolipop
Kamis, 21 Nov 2019 16:30 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Lisa 'Blackpink' di fashion show Celine saat Paris Fashion Week Spring-Summer 2020. (Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images)
Paris - Bagi fashionista, merek Celine mungkin sudah tak asing lagi. Bermula dari menjual sepatu anak di Paris, Prancis, Celine yang didirikan oleh Celine Vipiana pada 1945 ini, berkembang menjadi pemain besar di ranah high-fashion global dengan koleksi pakaian dan aksesorinya.

Saat ini, Celine berada di bawah arahan Hedi Slimane sebagai direktur kreatif yang menangani segala urusan desain sejak Februari 2018. Mantan desainer Saint Laurent ini menggantikan Phoebe Philo yang hengkang dari Celine pada akhir Februari 2017.


Celine Rilis Tempat Korek Api Edisi Terbatas, Harganya Rp 8 JutaFoto: Dok. Celine

Ide baru yang segar ditawarkan Hedi untuk memuaskan hasrat para pecinta Celine. Tak cuma koleksi ready to wear dan tas yang menjadi penjualan terbesarnya, Celine juga mengekspansi produknya ke barang non-fashion seperti tempat korek api gas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Produk tersebut termasuk dalam koleksi aksesori edisi khusus dari Celine untuk Menyambut musim liburan Natal dan Tahun Baru 2019. Koleksi tersebut dijual secara eksklusif di butik baru Celine di 390 rue Saint Honoré, Paris, Celine.

Celine Rilis Tempat Korek Api Edisi Terbatas, Harganya Rp 8 JutaFoto: Dok. Celine

Tempat korek api tersebut hadir dalam desain yang minimalis dengan material silver. Logo 'Celine Paris' mengiasi bagian tengahnya. Dilansir dari Vogue Paris, Celine menjual produk tersebut seharga 500 euro atau sekitar Rp 8 jutaan.

Masih dari koleksi yang sama, ada juga sisir beserta wadahnya yang berbahan kulit dengan motif klasik Celine 'Triomphe Canvas'. Harganya Rp 2,8 juta. Berminat? (dtg/dtg)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads