Bernilai Rp 18 Miliar, Inikah Parfum Termahal di Dunia?
Daniel Ngantung - wolipop
Jumat, 29 Mar 2019 13:38 WIB
Dubai
-
Sebuah produsen parfum mewah di Dubai telah menciptakan parfum yang diklaim termahal di dunia. Harganya bisa mencapai belasan miliaran rupiah. Lantas, apa yang membuat parfum tersebut begitu spesial?
Shumukh "The Spirit of Dubai", begitu nama parfum keluaran Emirati tersebut. Dalam bahasa Arab, shumukh berarti 'layak mendapatkan tempat tertinggi'. Parfum hadir dalam botol kaca berukuran tiga liter yang didesain secara istimewa.
Bagian tubuh botol dihiasi ukiran-ukiran berbentuk kuda, mawar dan burung rajawali yang bertabur 3.571 butir berlian bernilai 38.55 karat. Tak hanya itu, tambahan mutiara-mutiara besar berikut emas 18 karat seberat 2,5 kilogram dan perak murni 5,9 kilogram semakin mempertegas aura kemewahan parfum ini.
Botolnya sendiri terbuat dari material kaca Murano Italia. Murano merupakan lokasi di Italia yang terkenal akan seni kacanya. Botol lalu disimpan di dalam semacam peti yang dilapisi bantalan kulit. Tingginya mencapai dua meter.
Shumukh menawarkan aroma yang diracik dari campuran sandalwood, musk, ylang-ylang, mawar Turki, agarwood India dan patchouli. Tak hanya wanita, parfum ini juga diperuntukan bagi pria.
Ingin memilikinya? Anda harus bersiap merogoh kocek dalam-dalam. Butuh US$ 1,3 juta atau sekitar Rp 18 miliar untuk menebus parfum yang proses pembuatannya memakan waktu hampir tiga tahun ini.
Baru dirilis, Shumukh pun langsung menyabet dua gelar dari Guinness World Records. Namun bukan karena harganya, melainkan jumlah berlian di botol parfum serta ukurannya yang besar.
Pada 2018, produsen parfum Prancis Morreale memperkenalkan Le Mode sur Mesure yang dikemas dalam botol berhiaskan 1.000 butiran berlian dan emas seberat dua kilogram. Parfum ukuran lima liter tersebut sukses terjual seharga US$ 1,8 juta.
Kendati harganya lebih mahal, Shumukh tetap terbilang termahal karena bernilai US$ 431,70 per mililiter. Namun, rekor tersebut tampaknya tak akan bertahan lama. Dikabarkan CNN Internasional, Morreale akan segera meluncurkan parfum ukuran 10 liter seharga US$ 18 juta yang berarti per mililiternya bernilai US$ 1.800.
(dtg/dtg)
Shumukh "The Spirit of Dubai", begitu nama parfum keluaran Emirati tersebut. Dalam bahasa Arab, shumukh berarti 'layak mendapatkan tempat tertinggi'. Parfum hadir dalam botol kaca berukuran tiga liter yang didesain secara istimewa.
(Foto: Instagram/@thespiritofdubai) |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Shumukh menawarkan aroma yang diracik dari campuran sandalwood, musk, ylang-ylang, mawar Turki, agarwood India dan patchouli. Tak hanya wanita, parfum ini juga diperuntukan bagi pria.
Ingin memilikinya? Anda harus bersiap merogoh kocek dalam-dalam. Butuh US$ 1,3 juta atau sekitar Rp 18 miliar untuk menebus parfum yang proses pembuatannya memakan waktu hampir tiga tahun ini.
Baru dirilis, Shumukh pun langsung menyabet dua gelar dari Guinness World Records. Namun bukan karena harganya, melainkan jumlah berlian di botol parfum serta ukurannya yang besar.
Pada 2018, produsen parfum Prancis Morreale memperkenalkan Le Mode sur Mesure yang dikemas dalam botol berhiaskan 1.000 butiran berlian dan emas seberat dua kilogram. Parfum ukuran lima liter tersebut sukses terjual seharga US$ 1,8 juta.
Kendati harganya lebih mahal, Shumukh tetap terbilang termahal karena bernilai US$ 431,70 per mililiter. Namun, rekor tersebut tampaknya tak akan bertahan lama. Dikabarkan CNN Internasional, Morreale akan segera meluncurkan parfum ukuran 10 liter seharga US$ 18 juta yang berarti per mililiternya bernilai US$ 1.800.
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Most Popular
1
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
2
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
3
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
4
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
5
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
MOST COMMENTED












































(Foto: Instagram/@thespiritofdubai)