Jawaban Meryl Streep Soal Minta Bayaran untuk Pakai Gaun Chanel di Oscar
Alissa Safiera - wolipop
Minggu, 26 Feb 2017 16:29 WIB
Jakarta
-
Menghitung hari hingga menuju Oscar pada Minggu (26/2/2017) malam waktu Los Angeles, Amerika Serikat, salah satu nominasinya, Meryl Streep terlibat pertikaian dengan desainer Chanel, Karl Lagerfeld.
Diungkap Karl kepada WWD, Meryl Streep suka dengan salah satu koleksi terbaru Chanel yaitu gaun silk abu-abu berdetail embroidery. Namun sang aktris meminta kerah dress itu dibuat lebih tinggi sehingga Chanel melakukan beberapa penyesuaian.
"Aku membuat sketsanya dan kami mulai membuat gaun itu. Beberapa hari kemudian, pihak Meryl Streep menghubungi, 'Jangan lanjutkan dress itu. Kami menemukan seseorang yang akan membayar kami'," papar Karl kepada situs fashion itu.
Karl Lagerfeld tidak suka perlakuan tim Meryl terhadap brandnya. Menurut desainer berambut putih itu, harga gaunnya sudah sangat mahal, ia tak mau jika harus membayar lagi agar gaunnya dipakai aktris Florence Foster Jenkins itu.
"Kami memberikannya gaun seharga 100.000 euro, lalu kami diminta membayarnya agar memakai gaun itu. Kami membuat gaunnya, tapi kami tidak akan membayarnya. Dia aktris yang jenius, tapi juga murah, kan?" Lanjut Karl.
Pihak Meryl Streep pun dengan segera menanggapi cerita Karl. "Itu adalah cerita bohong. Meryl Streep tidak akan pakai apapun hanya karena uang," ungkap pihak Meryl yang dilansir oleh E!.
Kini Meryl sendiri membuat pernyataan atas rumor gaun Chanel itu. Ia menegaskan jika cerita Karl adalah kebohongan.
"Karl Lagerfeld, desainer terkemuka, mencemarkan nama baikku, stylist ku dan desainer terkenal yang gaunnya menjadi pilihanku untuk acara penting tersebut," tulis pernyataan resmi Meryl Streep.
Bukan hanya Karl, Meryl juga menyalahkan majalah mode WWD sebagai pihak pertama yang membuat berita itu.
"Publikasi itu merilis cerita yang mencemarkan nama baikku, tanpa dikonfirmasi. Lalu cerita itu tersebar secara global, diteruskan, dan kini mengganggu penampilanku yang akan memecahkan rekor nominasi Oscar ke-20 kalinya. Aku tak menganggap masalah ini sepele, dan pernyataan Karl Lagerfeld untuk kontroversi ini bukanlah permintaan maaf. Ia berbohong, mereka mencetak kebohongan itu, dan aku masih menunggu (permintaan maaf)," tutup Meryl. (asf/hst)
Diungkap Karl kepada WWD, Meryl Streep suka dengan salah satu koleksi terbaru Chanel yaitu gaun silk abu-abu berdetail embroidery. Namun sang aktris meminta kerah dress itu dibuat lebih tinggi sehingga Chanel melakukan beberapa penyesuaian.
"Aku membuat sketsanya dan kami mulai membuat gaun itu. Beberapa hari kemudian, pihak Meryl Streep menghubungi, 'Jangan lanjutkan dress itu. Kami menemukan seseorang yang akan membayar kami'," papar Karl kepada situs fashion itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images |
"Kami memberikannya gaun seharga 100.000 euro, lalu kami diminta membayarnya agar memakai gaun itu. Kami membuat gaunnya, tapi kami tidak akan membayarnya. Dia aktris yang jenius, tapi juga murah, kan?" Lanjut Karl.
Pihak Meryl Streep pun dengan segera menanggapi cerita Karl. "Itu adalah cerita bohong. Meryl Streep tidak akan pakai apapun hanya karena uang," ungkap pihak Meryl yang dilansir oleh E!.
Kini Meryl sendiri membuat pernyataan atas rumor gaun Chanel itu. Ia menegaskan jika cerita Karl adalah kebohongan.
"Karl Lagerfeld, desainer terkemuka, mencemarkan nama baikku, stylist ku dan desainer terkenal yang gaunnya menjadi pilihanku untuk acara penting tersebut," tulis pernyataan resmi Meryl Streep.
Bukan hanya Karl, Meryl juga menyalahkan majalah mode WWD sebagai pihak pertama yang membuat berita itu.
"Publikasi itu merilis cerita yang mencemarkan nama baikku, tanpa dikonfirmasi. Lalu cerita itu tersebar secara global, diteruskan, dan kini mengganggu penampilanku yang akan memecahkan rekor nominasi Oscar ke-20 kalinya. Aku tak menganggap masalah ini sepele, dan pernyataan Karl Lagerfeld untuk kontroversi ini bukanlah permintaan maaf. Ia berbohong, mereka mencetak kebohongan itu, dan aku masih menunggu (permintaan maaf)," tutup Meryl. (asf/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Most Popular
1
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
2
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
3
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
4
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
5
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil
MOST COMMENTED












































Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images