Cerita Zee Zee Shahab Beranikan Diri Terjun ke Bisnis Fashion
Daniel Ngantung - wolipop
Jumat, 17 Feb 2017 13:59 WIB
Jakarta
-
Aktris dan presenter Zee Zee Shahab punya kesibukan baru. Sukses merintis bisnis restoran, Zee Zee dengan modal nekatnya kini merambah bisnis fashion.
Wanita berdarah Timur Tengah ini mengaku, sebenarnya fashion bukan bidang unggulannya. Selain bukan desainer, ia pun merasa gaya berbusananya pun standar.
Namun keluarga dan sahabat dekatnya yang sudah menekuni bisnis yang sama terlebih dulu, seperti Zaskia Sungkar dan Zaskia Mecca, terus memotivasi Zee Zee.
"Mereka bilang, ini sudah saatnya. Toh, menurut mereka, gaya busanaku juga nggak standar-standar banget lah. Akhirnya aku pun memberanikan diri," tutur Zee Zee kepada Wolipop di acara peluncuran 'New Trans Formation' di Gedung Bank Mega, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (16/2/2017).
Meski sempat kurang percaya diri, Zee Zee pun mencoba peruntungannya di bisnis fashion. Berawal dari modal nekat, lahirlah Zee Zee Project dua bulan lalu yang menawarkan pilihan busana siap pakai modest wear bergaya modern.
"Signature style clothing line ini lebih ke gayaku sehari-hari. Produknya tidak melulu busana muslim, tapi tetap mengikuti syariat yang ada,"
ujar Zee Zee yang memutuskan berhijab pada 2013 silam.
Seperti yang membungkus tubuh Zee Zes saat menghadiri acara peluncuran 'New Trans Formation', sebuah proyek kolaborasi Trans Media dan MD Entertainment.
Ia hadir dalam balutan blouse garis-garis yang dipercantik dengan aksen temali di bagian bawahnya. Blouse itu dipadukannya dengan rok flare panjang dan hijab serba hitam. Sementara itu sentuhan jenaka hadir berkat warna biru tas Chanel yang ditentengnya.
Berbeda dari bisnis restoran yang dijalankan bersama suaminya, Prabu Revolusi, bisnis fashion dilakoninya sendiri. Mulai dari hal pemilihan bahan, pemasaran, hingga promosi melalui media sosial.
Namun untuk urusan desain, ibu dua anak itu memperkerjakan tim khusus untuk menanganinya. Untuk saat ini, Zee Zee masih memasarkan produknya secara daring (online)
"Sempat kewalahan juga sih, terutama saat menghadapi keluhan dan permintaan konsumen. Tapi so far, semua bisa teratasi," ungkap wanita kelahiran Jakarta, 28 tahun lalu, itu.
Dengan kesibukannya yang menjadi-jadi, Zee Zee yang saat ini juga masih menyelesaikan kuliahnya di Institut Kesenian Jakarta, mengaku masih tetap bisa meluangkan waktu untuk keluarga. "Beruntung kantorku sama suami juga berdekatan, jadi suka mencuri waktu buat quality time," katanya.
(dtg/dtg)
Wanita berdarah Timur Tengah ini mengaku, sebenarnya fashion bukan bidang unggulannya. Selain bukan desainer, ia pun merasa gaya berbusananya pun standar.
Namun keluarga dan sahabat dekatnya yang sudah menekuni bisnis yang sama terlebih dulu, seperti Zaskia Sungkar dan Zaskia Mecca, terus memotivasi Zee Zee.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski sempat kurang percaya diri, Zee Zee pun mencoba peruntungannya di bisnis fashion. Berawal dari modal nekat, lahirlah Zee Zee Project dua bulan lalu yang menawarkan pilihan busana siap pakai modest wear bergaya modern.
"Signature style clothing line ini lebih ke gayaku sehari-hari. Produknya tidak melulu busana muslim, tapi tetap mengikuti syariat yang ada,"
ujar Zee Zee yang memutuskan berhijab pada 2013 silam.
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop |
Seperti yang membungkus tubuh Zee Zes saat menghadiri acara peluncuran 'New Trans Formation', sebuah proyek kolaborasi Trans Media dan MD Entertainment.
Ia hadir dalam balutan blouse garis-garis yang dipercantik dengan aksen temali di bagian bawahnya. Blouse itu dipadukannya dengan rok flare panjang dan hijab serba hitam. Sementara itu sentuhan jenaka hadir berkat warna biru tas Chanel yang ditentengnya.
Berbeda dari bisnis restoran yang dijalankan bersama suaminya, Prabu Revolusi, bisnis fashion dilakoninya sendiri. Mulai dari hal pemilihan bahan, pemasaran, hingga promosi melalui media sosial.
Namun untuk urusan desain, ibu dua anak itu memperkerjakan tim khusus untuk menanganinya. Untuk saat ini, Zee Zee masih memasarkan produknya secara daring (online)
"Sempat kewalahan juga sih, terutama saat menghadapi keluhan dan permintaan konsumen. Tapi so far, semua bisa teratasi," ungkap wanita kelahiran Jakarta, 28 tahun lalu, itu.
Dengan kesibukannya yang menjadi-jadi, Zee Zee yang saat ini juga masih menyelesaikan kuliahnya di Institut Kesenian Jakarta, mengaku masih tetap bisa meluangkan waktu untuk keluarga. "Beruntung kantorku sama suami juga berdekatan, jadi suka mencuri waktu buat quality time," katanya.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Most Popular
1
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
2
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
3
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
4
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil
5
Ramalan Zodiak 8 Januari: Cancer Introspeksi Diri, Leo Harus Belajar Mandiri
MOST COMMENTED












































Foto: Mohammad Abduh/Wolipop