Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Rilis Koleksi Kolaborasi, Cotton Ink Angkat Sisi Lain Raisa

Daniel Ngantung - wolipop
Rabu, 09 Nov 2016 14:45 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Zaky Akbar/Wolipop
Jakarta - Label busana lokal Cotton Ink kembali berkolaborasi dengan penyanyi Raisa. Berbeda dari koleksi pendahulunya, karakter gaya Raisa yang feminin dan 'apa adanya' lebih menonjol.

Ria Sarwono, satu dari dua pendiri Cotton Ink, berbagi cerita tentang koleksi tersebut di sela pemotretan bersama Wolipop, Selasa (8/11/2016).

Diungkapkan Ria, ini adalah kolaborasi kedua Cotton Ink x Raisa menyusul kesuksesan koleksi kolaborasi yang pertama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

It's happening TOMORROW! Seriously guys, don't miss out #cottoninkxraisa

A photo posted by COTTONINK | Jakarta (@cottonink) on Nov 6, 2016 at 2:02am PST




Pada kobalorasi ini, Cotton Ink ingin mengangkat sisi lain dari Raisa yang jenaka dan seadanya.

"Mungkin selama ini banyak orang yang melihat citra Raisa sebagai cewek yang jaim (jaga image) atau kalem. Padahal Raisa orangnya fun dan playful, nggak neko-neko," kata Ria yang mendirikan Cotton Ink bersama Carline Darjanto.

Sisi lain dari Raisa tersebut dikemas dalam koleksi yang disebut Ria lebih eksploratif.

Terdiri dari 32 looks, koleksi ini masih mengangkat busana berpotongan minimalis namun tetap feminin khas Cotton Ink dan Raisa. Warna yang diangkat juga masih seputar hitam, putih, biru navy, dan abu-abu.

"Tapi sekarang lebih eksploratif dalam segi bahan dan siluet," kata ibu dua anak itu.

Ia menambahkan, pelantun 'Tentang Cinta' itu sangat terlibat dalam proses kreatif pembuatan koleksi ini. Dengan begitu, karakter Raisa akan lebih hidup di koleksi ini.

Selain dari koleksi, Cotton Ink juga mengangkat sisi jenaka seorang Raisa melalui kampanye koleksi tersebut.

Cotton Ink Raisa mulai tersedia hari ini, Rabu (9/11/2016) di butik offline dan online Cotton Ink. (dtg/dtg)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads