Melania Trump Pakai Gaun Rp 34 Juta Saat Debat Capres AS
Daniel Ngantung - wolipop
Rabu, 28 Sep 2016 10:53 WIB
Jakarta
-
Melania Trump, istri dari Donald Trump, kandidat presiden AS dari Partai Republik, kembali mencuri perhatian. Hadir di debat pertama capres AS, Senin (26/9/2016), di New York, Melania tampil anggun dalam balutan little black dress seharga US$ 2.645 atau sekitar Rp 34 juta.
Gaun hitam off-shoulder tersebut adalah buah karya desainer Prancis Roland Mouret. Malam itu, ibu satu anak ini memadukan gaun tersebut dengan chocker berlian dan clutch hitam yang memberi sentuhan akhir nan elegan.
Sebelumnya, gaun yang sama juga pernah terlihat membaluti tubuh supermodel lawas Heidi Klum saat jadi bintang tamu acara TV 'Good Morning America' Juli lalu.
Tapi berkat Melania lah, seperti dikabarkan US Weekly, gaun tersebut langsung ludes terjual tidak lama setelah wanita 46 tahun itu memakainya.
Ini bukan kali pertama gaun yang Melania pakai selama masa kampanye suaminya laku terjual. Sheath dress putih karya Roksanda Ilincic yang dipakai mantan model asal Slovenia itu saat Konvensi Partai Republik di Cleveland, Ohio, Juli silam, juga bernasib sama.
Gaun bernama 'Margot' yang dibanderol seharga US$ 2.190 atau sekitar Rp 28 juta itu habis terjual di sejumlah situs belanja online, salah satunya net-a-porter.
Gaun putih yang dipasangkan dengan sepatu Christian Louboutin tersebut memang sukses membuat Melanie tampak elegan. Untuk kesempatan ini, Melanie disebut-sebut tidak menggunakan jasa stylist.
"Dia (Melania) tidak punya stylist. Dia punya selera yang sangat bagus. Dia suka gaun itu dan langsung membelinya," ujar juru bicara Melania kepada E! News.
(dng/dng)
Gaun hitam off-shoulder tersebut adalah buah karya desainer Prancis Roland Mouret. Malam itu, ibu satu anak ini memadukan gaun tersebut dengan chocker berlian dan clutch hitam yang memberi sentuhan akhir nan elegan.
Melania Trump dan putri Donald Trump, Ivanka (Drew Angerer/Getty Images) |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tapi berkat Melania lah, seperti dikabarkan US Weekly, gaun tersebut langsung ludes terjual tidak lama setelah wanita 46 tahun itu memakainya.
Ini bukan kali pertama gaun yang Melania pakai selama masa kampanye suaminya laku terjual. Sheath dress putih karya Roksanda Ilincic yang dipakai mantan model asal Slovenia itu saat Konvensi Partai Republik di Cleveland, Ohio, Juli silam, juga bernasib sama.
Melania Trump bersalaman dengan Bill Clinton (Drew Angerer/Getty Images) |
Gaun bernama 'Margot' yang dibanderol seharga US$ 2.190 atau sekitar Rp 28 juta itu habis terjual di sejumlah situs belanja online, salah satunya net-a-porter.
Gaun putih yang dipasangkan dengan sepatu Christian Louboutin tersebut memang sukses membuat Melanie tampak elegan. Untuk kesempatan ini, Melanie disebut-sebut tidak menggunakan jasa stylist.
"Dia (Melania) tidak punya stylist. Dia punya selera yang sangat bagus. Dia suka gaun itu dan langsung membelinya," ujar juru bicara Melania kepada E! News.
Melania Trump di Konvensi Partai Republik (REUTERS/Mike Segar) |
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Most Popular
1
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
2
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
3
Sudah Cerai, Kim Kardashian Masih Jadi Fans Sepatu Rancangan Kanye West
4
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
5
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
MOST COMMENTED












































Melania Trump dan putri Donald Trump, Ivanka (Drew Angerer/Getty Images)
Melania Trump bersalaman dengan Bill Clinton (Drew Angerer/Getty Images)
Melania Trump di Konvensi Partai Republik (REUTERS/Mike Segar)