Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

7 Busana yang Harus Dihindari Saat Pergi Kondangan

Intan Kemala Sari - wolipop
Senin, 19 Sep 2016 18:35 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Thinkstock
Jakarta - Setiap wanita memiliki gaya berbusana tersendiri saat datang ke pesta pernikahan. Mereka tampil maksimal dengan busana yang sesuai dengan gaya berbusana dan kepribadiannya masing-masing. Namun menurut Grant Harrold, pakar etika asal Inggris dan pemilik sekolah kepribadian The Royal School of Etiquette, ada beberapa busana yang sebaiknya tidak dikenakan saat menghadiri resepsi pernikahan. Seperti apa?

1. Serba Putih

Hindari untuk mengenakan pakaian serba putih saat menghadiri resepsi pernikahan, apalagi mengenakan gaun panjang. Hal itu membuat Anda justru terlihat seperti 'saingan' pengantin. Namun jika ingin mengenakan busana berwarna putih, lengkapi penampilan dengan aksesoris yang lebih berwarna.

"Sekarang ini menggunakan pakaian warna putih untuk ke pesta pernikahan lebih bisa diterima, tapi pastikan untuk menggunakan aksesoris berwarna terang atau padankan dengan pakaian yang bermotif agak tidak terlihat seperti pengantin," tuturnya seperti dikutip dari Express.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

2. Serba Hitam

Selain putih, pakaian serba hitam pun juga tidak disarankan oleh Grant karena hitam identik dengan pakaian berkabung. Jika Anda menggunakan dress berwarna hitam, pilih sepatu berwarna merah atau nude, gunakan aksesoris seperti statement necklace warna silver atau emas untuk memberikan kesan elegan.

3. Celana Jeans

Meski resepsi pernikahan yang dihadiri bersifat kasual, tetap hindari menggunakan celana jeans karena membuat penampilan Anda terlihat sangat santai. Ganti celana jeans dengan celana bahan yang potongannya tidak kaku dan padankan dengan busana yang tidak terlalu formal karena akan membuat Anda terlihat ingin bekerja.

4. Animal Print


Dress dengan motif leopard atau zebra memberikan kesan seksi saat dikenakan. Namun dress tersebut lebih cocok dikenakan untuk pergi ke pesta di malam hari melainkan pergi ke resepsi pernikahan. Hindari motif-motif yang terlalu ramai karena akan menarik perhatian tamu undangan lainnya.

5. Busana yang Terlalu Mengekspos Tubuh

Ada saatnya Anda ingin tampil menarik atensi saat menghadiri pesta, namun pastikan jika buasna yang dikenakan tidak mengekspos bagian tubuh atau pakaian dalam yang dikenakan. Selain membuat Anda salah kostum, dikhawatirkan Anda akan menjadi bahan perbincangan bagi tamu lain yang melihatnya.

6. Busana Berwarna Neon

Warna-warna neon hendaknya tidak dipakai untuk ke pesta pernikahan, terlebih lagi jika pesta tersebut diadakan di malam hari. Namun jika tetap ingin memasukkan unsur neon di dalamnya, padukan busana tersebut dengan warna-warna yang lebih netral seperti hitam atau abu-abu muda.

7. Sequin Dress

Sequin dress atau dress penuh manik-manik juga sebaiknya dihindari saat datang ke pesta pernikahan. Dress tersebut membuat Anda menjadi pusat perhatian yang akan membuat tamu undangan berpaling memerhatikan pengantin. Sebaiknya kenakan busana dengan warna-warna netral seperti cokelat muda, abu-abu, atau gunakan kain tradisional yang dipadukan dengan atasan berbahan satin jika Anda tidak ingin mengenakan kebaya. (itn/itn)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads