Foto: Gaya Classy & Chic Michelle Obama saat Dukung Hillary Clinton
Daniel Ngantung - wolipop
Selasa, 26 Jul 2016 14:32 WIB
Jakarta
-
Istri Presiden AS Michelle Obama menjadi tamu kehormatan di hari pertama Konvensi Partai Demokrat 2016, Senin (25/7/2016). Berpidato untuk memberikan dukungan kepada Hillary Clinton sebagai Presiden AS, sang First Lady mencuri perhatian dalam balutan gaun biru nan classy.
Dalam hal berbusana, Michelle memang jarang tampil mengecewakan. Ia pun kembali memberikan penampilan terbaiknya saat berpidato di hadapan ribuan massa yang menghadiri Konvensi Partai Demokrat 2016 di Wells Fargo Center, Philadelphia, AS.
Kali ini, ibu dua anak ini mengenakan mini dress biru terang rancangan Christian Siriano yang dipadu dengan pointed heels bernuansa metalik. Potongan gaun yang simpel dengan padanan anting yang minimalis serta rambut tergerai bebas menegaskan gaya Michelle yang selalu classy, elegan, dan chic.
Gaun bersiluet A itu tampaknya juga menjadi cara Michelle membuktikan diri sebagai pendukung Partai Demokrat sejati mengingat warna biru identik dengan Partai Demokrat.
Tentu saja, ini bukan kali pertamanya Michelle membungkus tubuhnya dengan busana rancangan Christian. Sleeveless dress berbahan lace karya desainer jebolan kontes desain 'Project Runway' 2008 itu menjadi pilihannya saat menghadiri pemakaman lima polisi korban penembakan di Dallas, AS, awal bulan ini.
Dalam pidatonya di Konvensi Partai Demokrat 2016, wanita 52 tahun ini kembali menegaskan dukungannya secara bulat kepada Hillary untuk maju sebagai calon Presiden AS ke-47 dari Partai Demokrat.
Sambil menyindir calon Presiden AS dari Partai Republik, Donald Trump, yang rasis dan sering mengeluh di Twitter, Michelle mengungkapkan kenapa rakyat AS harus bersatu untuk mendukung mantan Menteri Luar Negeri AS tersebut.
"Hillary Clinton tidak pernah menyerah. Aku ingin seseorang (calon presiden) dengan bukti nyata, seseorang yang mengerti bahwa permasalahan presiden AS bukanlah tentang hitam atau putih dan bisa digoreng dalam 140 karakter," ujar First Lady keturunan Afrika-Amerika pertama itu. (dng/dng)
Dalam hal berbusana, Michelle memang jarang tampil mengecewakan. Ia pun kembali memberikan penampilan terbaiknya saat berpidato di hadapan ribuan massa yang menghadiri Konvensi Partai Demokrat 2016 di Wells Fargo Center, Philadelphia, AS.
Foto: Getty Images |
Kali ini, ibu dua anak ini mengenakan mini dress biru terang rancangan Christian Siriano yang dipadu dengan pointed heels bernuansa metalik. Potongan gaun yang simpel dengan padanan anting yang minimalis serta rambut tergerai bebas menegaskan gaya Michelle yang selalu classy, elegan, dan chic.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tentu saja, ini bukan kali pertamanya Michelle membungkus tubuhnya dengan busana rancangan Christian. Sleeveless dress berbahan lace karya desainer jebolan kontes desain 'Project Runway' 2008 itu menjadi pilihannya saat menghadiri pemakaman lima polisi korban penembakan di Dallas, AS, awal bulan ini.
Dalam pidatonya di Konvensi Partai Demokrat 2016, wanita 52 tahun ini kembali menegaskan dukungannya secara bulat kepada Hillary untuk maju sebagai calon Presiden AS ke-47 dari Partai Demokrat.
Foto: Getty Images |
Sambil menyindir calon Presiden AS dari Partai Republik, Donald Trump, yang rasis dan sering mengeluh di Twitter, Michelle mengungkapkan kenapa rakyat AS harus bersatu untuk mendukung mantan Menteri Luar Negeri AS tersebut.
"Hillary Clinton tidak pernah menyerah. Aku ingin seseorang (calon presiden) dengan bukti nyata, seseorang yang mengerti bahwa permasalahan presiden AS bukanlah tentang hitam atau putih dan bisa digoreng dalam 140 karakter," ujar First Lady keturunan Afrika-Amerika pertama itu. (dng/dng)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Most Popular
1
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
2
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
3
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
4
Sudah Cerai, Kim Kardashian Masih Jadi Fans Sepatu Rancangan Kanye West
5
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
MOST COMMENTED












































Foto: Getty Images
Foto: Getty Images