Elhijab Hingga Deden Siswanto Siap Pamer Karya di Indonesian Weekend London
Intan Kemala Sari - wolipop
Selasa, 17 Mei 2016 16:42 WIB
Jakarta
-
Festival Indonesian Weekend akan digelar di London, Inggris pada 28 dan 29 Mei mendatang. Acara tersebut bertujuan untuk meningkatkan promosi wisata Indonesia dengan mengangkat seni budaya, kuliner dan fashion.
Untuk mendukung acara tersebut khusnya dalam industri fashion, sebanyak 12 desainer Indonesia akan memamerkan karyanya di Potters Field Park yang merupakan salah satu taman terkenal di London. Desainer tersebut antara lain Deden Siswanto, Poppy Karim, Ali Charisma, Lenny Agustin, hingga brand busana Elhijab.
Dalam konferensi pers yang dilakukan di Kementrian Perindustrian, Jakarta Selatan, Selasa (17/5/2016), Deden mewakilkan desainer-desainer Indonesia mengatakan bahwa karya yang ditampilkan memiliki benang merah yang sama yakni busana yang bernafaskan Indonesia. Para desainer tengah mempersiapkan semaksimal mungkin demi menampilkan karyanya di hadapan para warga lokal maupun turis yang akan hadir.
"Untuk saya sendiri akan menampilkan 12 koleksi busana terbaru. Materialnya tetap kain tradisional Indonesia dengan rotan sebagai pelengkapnya," ujar Deden.
Dari industri busana muslim sendiri, Elhijab lewat brandnya Elzatta dan Dauky juga akan menampilkan koleksi ready-to-wearnya. Chief Operation Officer Elhijab Andre Aksana mengatakan, lewat kampanyenya yang bertajuk #LocalforGlobal, Elhijab ingin mengenalkan busana muslim di dunia internasional.
"Banyak brand Internasional yang masuk ke Indonesia membawa fashion hijab dan itu menjadi tantangan kita. Indonesia sebagai negara dengan populasi muslim terbesar tentunya kita ingin memberikan pengaruh yang besar terhadap dunia fashion internasional dengan menghadirkan seri khusus world wide pertama kali di London," terang Andre pada acara yang sama.
Selain industri fashion, adapula industri kecil menengah (IKM) yang akan menampilkan ragam perhiasan, sepatu, aksesori, kerajinan kulit, dan lain sebagainya. Dengan adanya acara ini, Endang Nurudin dari Komunitas Bangga Indonesia selaku penyelenggara Festival Indonesian Weekend berharap akan semakin banyak wisatawan asing yang tertarik berkunjung ke Indonesia.
"Salah satu misi acara ini adalah meningkatkan kontribusi turis asing sebanyak 20 juta orang pada 2019 mendatang. Untuk di Eropa sendiri, turis dari Inggris paling banyak, caranya ya dengan menggelar Indonesian Weekend ini sebagai sarana promosi dari seluruh aspek budaya Indonesia," demikian tutup Endang sebelum mengakhiri konferensi pers. (itn/eny)
Untuk mendukung acara tersebut khusnya dalam industri fashion, sebanyak 12 desainer Indonesia akan memamerkan karyanya di Potters Field Park yang merupakan salah satu taman terkenal di London. Desainer tersebut antara lain Deden Siswanto, Poppy Karim, Ali Charisma, Lenny Agustin, hingga brand busana Elhijab.
Dalam konferensi pers yang dilakukan di Kementrian Perindustrian, Jakarta Selatan, Selasa (17/5/2016), Deden mewakilkan desainer-desainer Indonesia mengatakan bahwa karya yang ditampilkan memiliki benang merah yang sama yakni busana yang bernafaskan Indonesia. Para desainer tengah mempersiapkan semaksimal mungkin demi menampilkan karyanya di hadapan para warga lokal maupun turis yang akan hadir.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari industri busana muslim sendiri, Elhijab lewat brandnya Elzatta dan Dauky juga akan menampilkan koleksi ready-to-wearnya. Chief Operation Officer Elhijab Andre Aksana mengatakan, lewat kampanyenya yang bertajuk #LocalforGlobal, Elhijab ingin mengenalkan busana muslim di dunia internasional.
"Banyak brand Internasional yang masuk ke Indonesia membawa fashion hijab dan itu menjadi tantangan kita. Indonesia sebagai negara dengan populasi muslim terbesar tentunya kita ingin memberikan pengaruh yang besar terhadap dunia fashion internasional dengan menghadirkan seri khusus world wide pertama kali di London," terang Andre pada acara yang sama.
Selain industri fashion, adapula industri kecil menengah (IKM) yang akan menampilkan ragam perhiasan, sepatu, aksesori, kerajinan kulit, dan lain sebagainya. Dengan adanya acara ini, Endang Nurudin dari Komunitas Bangga Indonesia selaku penyelenggara Festival Indonesian Weekend berharap akan semakin banyak wisatawan asing yang tertarik berkunjung ke Indonesia.
"Salah satu misi acara ini adalah meningkatkan kontribusi turis asing sebanyak 20 juta orang pada 2019 mendatang. Untuk di Eropa sendiri, turis dari Inggris paling banyak, caranya ya dengan menggelar Indonesian Weekend ini sebagai sarana promosi dari seluruh aspek budaya Indonesia," demikian tutup Endang sebelum mengakhiri konferensi pers. (itn/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Most Popular
1
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
2
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
3
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
4
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
5
Ramalan Zodiak 8 Januari: Taurus Sering Ragu, Gemini Manfaatkan Situasi
MOST COMMENTED











































