Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Crop Top Hingga Dress Transparan, Gaya Berani Selebriti Hadapi Musim Dingin

Alissa Safiera - wolipop
Kamis, 21 Jan 2016 12:47 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: ist
Jakarta - Dilema rasanya ketika ingin memakai baju baru yang seksi namun udara di luar sangat dingin dan harus memakai mantel. Untuk selebriti seperti Khloe Kardashian, Olivia Munn, Hilary Duff hal itu tak masalah demi terlihat bagus di depan publik. Simak saja gaya para selebriti berikut ini yang berani menghadapi udara dingin dengan baju mini dan terbuka.

1. Khloe Kardashian

Udara dingin masih berhembus di bulan Januari. Beberapa tempat justru bersalju. Namun bintang realiti Keeping Up With The Kardashians ini memakai bodysuit merah dengan belahan rendah dan rok senada seolah kini sudah masuk musim panas. Penulis The Strong Looks Better Naked ini tak butuh lagi stocking tebal dan coat untuk menghangatkan tubuh walau udara sedang 1 derajat celcius saat itu.

2. Olivia Munn

Siapa bilang crop top adalah atribut khusus musim panas? Di saat orang-orang memakai mantel di bulan Januari ini, Olivia Munn justru memamerkan perut langsingnya dengan crop top pada 14 Januari 2016 lalu. Ia mengkolaborasikan atasan mini itu dengan jaket cape dan celana flare dari SAFiYAA.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

3. Hilary Duff

Dress sleeveless mini menjadi pilihan Hilary Duff ketika udara sudah -1 derajat celcius. Warna merah menghangatkan penampilannya di AOL Build pada 13 Januari lalu. Hilary menyimpan coatnya di lengan dan memilih sandal tali terbuka.

4. Jessica Simpson

Udara malam mencapai -3 derajat celcius di Kota New York, dan Jessica Simpson meninggalkan hotelnya hanya dengan LBD berpanel transparan. Mantan penyanyi ini bahkan tak memegang coat sama sekali dan memakai strappy heels sebagai padanannya.

5. Bella Thorne

Musim semi sudah hadir pada busana Bella Thorne. Remaja 18 tahun itu membuat musim dingin tampak hangat dengan hanya memakai kemeja putih berbelahan dada rendah dan juga rok midi motif bunga. (asf/asf)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads