Crop Top Hingga Dress Transparan, Gaya Berani Selebriti Hadapi Musim Dingin
Alissa Safiera - wolipop
Kamis, 21 Jan 2016 12:47 WIB
Jakarta
-
Dilema rasanya ketika ingin memakai baju baru yang seksi namun udara di luar sangat dingin dan harus memakai mantel. Untuk selebriti seperti Khloe Kardashian, Olivia Munn, Hilary Duff hal itu tak masalah demi terlihat bagus di depan publik. Simak saja gaya para selebriti berikut ini yang berani menghadapi udara dingin dengan baju mini dan terbuka.
1. Khloe Kardashian
Udara dingin masih berhembus di bulan Januari. Beberapa tempat justru bersalju. Namun bintang realiti Keeping Up With The Kardashians ini memakai bodysuit merah dengan belahan rendah dan rok senada seolah kini sudah masuk musim panas. Penulis The Strong Looks Better Naked ini tak butuh lagi stocking tebal dan coat untuk menghangatkan tubuh walau udara sedang 1 derajat celcius saat itu.
2. Olivia Munn
Siapa bilang crop top adalah atribut khusus musim panas? Di saat orang-orang memakai mantel di bulan Januari ini, Olivia Munn justru memamerkan perut langsingnya dengan crop top pada 14 Januari 2016 lalu. Ia mengkolaborasikan atasan mini itu dengan jaket cape dan celana flare dari SAFiYAA.
3. Hilary Duff
Dress sleeveless mini menjadi pilihan Hilary Duff ketika udara sudah -1 derajat celcius. Warna merah menghangatkan penampilannya di AOL Build pada 13 Januari lalu. Hilary menyimpan coatnya di lengan dan memilih sandal tali terbuka.
4. Jessica Simpson
Udara malam mencapai -3 derajat celcius di Kota New York, dan Jessica Simpson meninggalkan hotelnya hanya dengan LBD berpanel transparan. Mantan penyanyi ini bahkan tak memegang coat sama sekali dan memakai strappy heels sebagai padanannya.
5. Bella Thorne
Musim semi sudah hadir pada busana Bella Thorne. Remaja 18 tahun itu membuat musim dingin tampak hangat dengan hanya memakai kemeja putih berbelahan dada rendah dan juga rok midi motif bunga. (asf/asf)
1. Khloe Kardashian
![]() |
Udara dingin masih berhembus di bulan Januari. Beberapa tempat justru bersalju. Namun bintang realiti Keeping Up With The Kardashians ini memakai bodysuit merah dengan belahan rendah dan rok senada seolah kini sudah masuk musim panas. Penulis The Strong Looks Better Naked ini tak butuh lagi stocking tebal dan coat untuk menghangatkan tubuh walau udara sedang 1 derajat celcius saat itu.
2. Olivia Munn
|
Siapa bilang crop top adalah atribut khusus musim panas? Di saat orang-orang memakai mantel di bulan Januari ini, Olivia Munn justru memamerkan perut langsingnya dengan crop top pada 14 Januari 2016 lalu. Ia mengkolaborasikan atasan mini itu dengan jaket cape dan celana flare dari SAFiYAA.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
|
Dress sleeveless mini menjadi pilihan Hilary Duff ketika udara sudah -1 derajat celcius. Warna merah menghangatkan penampilannya di AOL Build pada 13 Januari lalu. Hilary menyimpan coatnya di lengan dan memilih sandal tali terbuka.
4. Jessica Simpson
![]() |
Udara malam mencapai -3 derajat celcius di Kota New York, dan Jessica Simpson meninggalkan hotelnya hanya dengan LBD berpanel transparan. Mantan penyanyi ini bahkan tak memegang coat sama sekali dan memakai strappy heels sebagai padanannya.
5. Bella Thorne
![]() |
Musim semi sudah hadir pada busana Bella Thorne. Remaja 18 tahun itu membuat musim dingin tampak hangat dengan hanya memakai kemeja putih berbelahan dada rendah dan juga rok midi motif bunga. (asf/asf)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Most Popular
1
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
2
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
3
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
4
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
5
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
MOST COMMENTED
















































