Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Golden Globes Red Carpet

6 Tren Fashion Hangat dari Karpet Merah Golden Globes 2016

Alissa Safiera - wolipop
Senin, 11 Jan 2016 15:08 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: getty Images
Jakarta - Karpet merah seolah runway yang mengungkap tren mode terbaru untuk dibagi kepada publik. Dari tatanan payet dan sequin hingga kembalinya ruffle di tengah selebriti A-lister, berikut adalah tren besar dari karpet merah Golden Globes 2016.

1. Warna Cerah

Tak seperti Golden Globes di tahun-tahun sebelumnya, ketika gaun hitam hampir menjadi pilihan semua bintang di karpet merah. Di tahun ini, selebriti memilih untuk tampil menarik atensi lewat pilihan warna cerah yang seolah merayakan semarak di tahun yang baru. Beberapa di antaranya adalah gaun hijau Jada Pinkett Smith, gaun kuning Giambattista Valli milik J Lo atau cerahnya penampilan Jennifer Lawrence dengan gaun merah Dior.

2. Sequin

Era sequin kembali besar di tahun ini dengan banyaknya selebriti yang memakai gaun tertutup payet berkilauan di karpet merah. Namun selebriti seperti Kate Hudson, Olivia Wilde, Jenna Dewan Tatum, Kate Bosworth hingga Julianne Moore membuat looknya tampil lebih modern dengan gaya yang simpel dan siluet yang chic.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

3. Cut-Out

Aksen cut-out kali ini bukan seperti biasanya dengan potongan bulat atau tegas di bagian pinggang. Tahun ini, detail menampilkan kulit dengan potongan dan penempatan yang tidak biasa. Misalnya tersembunyi di balik atasan crop seperti dalam gaun Dior Jennifer Lawrence, atau aksen di leher untuk gaun Tom Ford, Julianne Moore.

4. Ruffle

Ruffle menjadi tren hangat dari runway hingga karpet merah musim ini. Mulai dari berpotongan pendek seperti pada gaun Alexander McQueen Rooney Mara atau yang lebih dramatis dengan tumpuk ruffle dalam gaun putih Jane Fonda.

5. Cape

Cape selalu menjadi detail dramatis yang membuat penampilan tampak berbeda. Di Golden Globes, tren cape tak hanya tampil dengan model menutupi bahu seperti yang dipakai Jennifer Lopez atau Emilia Clarke, melainkan memanjang di belakang gaun layaknya jubah superhero. Aksen kain memanjang itu hadir pada gaun Yves Saint Laurent yang dikenakan Saoirse Ronan, Atelier Versace milik Jada Pinkett Smith, Lily James dengan Marchesa atau Stella McCartney dress yang dipilih Taraji P. Henson.

6. Gaun dengan Kantung

Aksen kantung di bagian samping gaun memberi kesan kasual pada potongan yang glamour. Tren ini pun populer di karpet merah Golden Globes di The Beverly Hilton, Amerika Serikat malam lalu. Dipakai oleh Zac Posen pada gaunnya untuk Gina Rodriguez, Jaimie Alexander yang tampil dalam balutan gaun Genny, Amy Schumer dengan Prabal Gurung, Olivia Palermo dalam gaun Delpozo dan juga gaun Zuhair Murad milik Jenna Dewan Tatum. (asf/asf)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads