Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Rihanna Akan Tampilkan Koleksi Baju Olahraga di New York Fashion Week 2016

Eny Kartikawati - wolipop
Kamis, 10 Des 2015 08:40 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Puma
Jakarta -

Sukses merilis koleksi kapsul bersama Puma, penyanyi Rihanna kembali merambah bisnis baju olahraga. Kolaborasi lanjutan Rihanna dan Puma akan ditampilkan di New York Fashion Week tahun depan.

Berlanjutnya kolaborasi Rihanna dan Puma ini diketahui setelah ‎pelantun 'Umbrella' itu mengumumkan soal acara amal yang diadakan oleh Paddle 8. Dalam program amal tersebut, Riri, demikian Rihanna biasa disapa, melelang beberapa barang pribadinya. Selain itu dia juga melelang dua tiket front row fashion show Puma by Rihanna di New York Fashion Week pada Februari 2016 mendatang.

"I’m thrilled to share the #DiamondBall auction on @Paddle8, proceeds go to benefit the mission of @ClaraLionelFdn: https://t.co/ZvSA8ogWFW‎," demikian tulisnya di Twitter. Hasil dari lelang ini akan disumbangkan ke yayasan amal milik Rihanna, The Clara Lionel Foundation.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca Juga: 25 Selebriti Wanita yang Sukses Berbisnis

Dalam tweetnya tersebut, Riri menyertakan link untuk para penggemarnya yang mau beramal dengan mengikuti lelang. Saat ini lelang sudah berlangsung. Tiket front row fashion show Rihanna dan Puma di New York Fashion Week sudah ada yang menawar dengan harga US$ 15 ribu.

Bagi siapapun yang berhasil mendapatkan tiket untuk duduk di front row fashion show Rihanna dan Puma ini, sang penyanyi menjanjikan pengalaman yang didapat akan sangat eksklusif. Pemenang lelang bukan hanya diterbangkan ke New York dengan pesawat kelas bisnis, tapi juga mendapat kesempatan didandani untuk tampil stylish di front row, bisa masuk ke belakang panggung, menghadiri after party dan yang paling istimewa mendapat satu busana dari setiap koleksi yang dihadirkan di fashion show.

Kolaborasi Rihanna dan Puma pertamakali dirilis pada April 2015 lalu. Seperti dikutip dari NY Daily News, penyanyi 27 tahun itu menandatangani kontrak lebih dari US$ 1 juta dengan brand olahraga asal Jerman tersebut.

(eny/eny)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads