Rayakan 190 Tahun Eksistensi, Sepatu Clarks Gelar Pameran di Grand Indonesia
Alissa Safiera - wolipop
Rabu, 23 Sep 2015 16:31 WIB
Jakarta
-
Retailer sepatu asal Inggris Clarks tengah merayakan eksistensinya selama 190 tahun membuat sepatu nyaman dan juga timeless. Brand yang dibuat tahun 1825 oleh dua bersaudara Cyrus dan James Clark itu pun kini berbagi sejarah di balik penciptaan sepatu ikoniknya di Indonesia.
Label yang kini telah memiliki 42 butik di Indonesia itu membawa para penggemarnya untuk mengenal sejarah Clarks lewat pameran di Grand Indonesia. Di pop-up store yang akan berlangsung selama sebulan ini Clarks membawa sepatu-sepatu ikoniknya, mulai dari slippers bahan kulit dengan ujung kotak, hingga yang lebih modern seperti sekarang ini.
"Selama sebulan ini kita mendatangkan beberapa sepatu dari UK, ada yang limited edition dan juga sepatu-sepatu yang berkolaborasi dengan brand besar dunia," ujar Milana Marlinata President Director Clarks saat berbincang dengan media di Publik Markette, Grand Indonesia Shopping Town, Rabu (23/9/2015).
Di area depan Gramedia lantai 3, Anda akan disuguhkan dengan koleksi terbaru hingga paling klasik dari Clarks yang dibawa langsung dari Inggris. Salah satunya adalah model Desert Boots yang paling terkenal. Model sepatu yang mengambil inspirasi dari sepatu boots militer ini dibuat pertamakalinya di tahun 1950. Replika dari desain pertama Clarks pun hadir di area pop-up store Grand Indonesia.
Ada lagi jenis sepatu Wallabee yang dipamerkan di area pop-up store dengan nuansa Inggris yang kental, seperti ornamen Union Jack pada kursi atau instalasi sepatunya. Sepatu ankle-boots dengan bentuk unik ini juga pernah tampil di serial Amerika Breaking Bad yang dipakai oleh tokoh Walter White yang diperankan Bryan Cranston.
Clarks juga memamerkan koleksi sepatu hasil kolaborasi dengan brand besar dunia, seperti Swarovski dan juga desainer Inggris Orla Kiely. Jika Anda salah satu penggemar sepatu Inggris ini, pameran sepatu Clarks akan berlangsung hingga akhir Oktober 2015 mendatang.
"Untuk perayaan 190 tahun ini, kita juga akan membagikan 190 sepatu Clarks gratis kepada konsumen kami," tutup Milana.
(asf/asf)
Label yang kini telah memiliki 42 butik di Indonesia itu membawa para penggemarnya untuk mengenal sejarah Clarks lewat pameran di Grand Indonesia. Di pop-up store yang akan berlangsung selama sebulan ini Clarks membawa sepatu-sepatu ikoniknya, mulai dari slippers bahan kulit dengan ujung kotak, hingga yang lebih modern seperti sekarang ini.
"Selama sebulan ini kita mendatangkan beberapa sepatu dari UK, ada yang limited edition dan juga sepatu-sepatu yang berkolaborasi dengan brand besar dunia," ujar Milana Marlinata President Director Clarks saat berbincang dengan media di Publik Markette, Grand Indonesia Shopping Town, Rabu (23/9/2015).
Di area depan Gramedia lantai 3, Anda akan disuguhkan dengan koleksi terbaru hingga paling klasik dari Clarks yang dibawa langsung dari Inggris. Salah satunya adalah model Desert Boots yang paling terkenal. Model sepatu yang mengambil inspirasi dari sepatu boots militer ini dibuat pertamakalinya di tahun 1950. Replika dari desain pertama Clarks pun hadir di area pop-up store Grand Indonesia.
Ada lagi jenis sepatu Wallabee yang dipamerkan di area pop-up store dengan nuansa Inggris yang kental, seperti ornamen Union Jack pada kursi atau instalasi sepatunya. Sepatu ankle-boots dengan bentuk unik ini juga pernah tampil di serial Amerika Breaking Bad yang dipakai oleh tokoh Walter White yang diperankan Bryan Cranston.
Clarks juga memamerkan koleksi sepatu hasil kolaborasi dengan brand besar dunia, seperti Swarovski dan juga desainer Inggris Orla Kiely. Jika Anda salah satu penggemar sepatu Inggris ini, pameran sepatu Clarks akan berlangsung hingga akhir Oktober 2015 mendatang.
"Untuk perayaan 190 tahun ini, kita juga akan membagikan 190 sepatu Clarks gratis kepada konsumen kami," tutup Milana.
(asf/asf)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Most Popular
1
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
2
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
3
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
4
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil
5
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
MOST COMMENTED











































