Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Alleira Padukan Tenun dan Batik Sebagai Gaun Glamour Untuk Lebaran

Alissa Safiera - wolipop
Jumat, 26 Jun 2015 11:03 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Moh. Abduh/Wolipop
Jakarta -

Di antara kaftan dan abaya yang kembali menjadi tren dari sejumlah desainer, seperti Mel Ahyar atau Ina Thomas, brand batik Alleira memberi opsi yang berbeda untuk hari raya tahun ini. Mengikuti tema besar yang diangkat, yakni 'Magnificent Ramadan' koleksi yang ditawarkan juga sama mewahnya.

Alleira mendominasi koleksi Lebaran dengan gaun-gaun panjang dan long coat model kimono yang membuat koleksi terlihat mewah ala Timur Tengah. Koleksi pun menjadi lebih versatile, karena bisa dikenakan untuk momen lainnya seperti menghadiri sebuah pesta atau acara formal lainnya.

Di koleski hari raya ini Alleira tak hanya memakai motif batik sebagai cirinya. Namun juga menawarkan koleksi dengan inspirasi dari ragam tenun nusantara dengan bentuknya yang khas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Khususnya tenun Minahasa dan tenun Bentenan menjadi inspirasi dari motif Lebaran Alleira kali ini yang dimodifikasi sehingga mengalami perubahan dari bentuk aslinya menjadi untaian titik-titik yang membentuk motif batik menyerupai bentuk teknik sulam kruisteek yang juga dikombinasikan bentuk floral dan tradisional eksklusif Alleira," ujar Anita Asmaya Sanin, creative director Alleira Batik saat menampilkan koleksi terbaru di Lamoda Cafe, Plaza Indonesia, Kamis (25/6/2015).

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, Alleira tak hanya menampilkan siluet kaftan modern, namun banyak pula menawarkan dress pendek sampai gaun panjang. Siluet fit & flare yang ditampilkan sebagai gaun panjang memberi kesan yang elegan, ditambah lagi ada tambahan jaket-jaket panjang yang membuatnya terlihat lebih glamour.

Kesan yang lebih kasual juga ditampilkan dengan siluet celana palazzo sebagai padanan untuk atasan peplum dan juga jaket panjang. Celana bersiluet longgar kini memang menjadi tren dunia, dan terlihat di runway Kenzo sampai Balmain.

Untuk warna, dress hingga gaun panjang itu dikemas dalam gradasi warna khas Alleira, seperti terracotta, oranye, merah, dan juga bordiran bernuansa kuning emas. Koleksi yang lebih modern juga ditampilkan dengan aplikasi bahan metalik bertabur sequin yang dipadukan jaket-jaket berwarna hitam dan putih. Koleksi metalik ini tak hanya dijadikan dress panjang siluet longgar, namun juga celana palazzo. Untuk koleksi foto selengkapnya, klik disini

(asf/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads