4 Busana yang Tanpa Diduga Bisa Picu Sakit Punggung
wolipop
Minggu, 08 Feb 2015 11:05 WIB
Jakarta
-
Bukan rahasia lagi jika beberapa item fashion dapat membuat tulang punggung sakit. Misalnya saja sepatu high heels atau tas dengan bawaan berat ketika dikenakan dalam waktu yang lama. Namun ternyata bukan dua benda itu saja. Seorang chiropractor (praktisi teknik terapi alternatif tulang belakang), Tim Hutchful dari British Chiropractic Association menemukan bahwa ada benda-benda fashion lainnya yang tanpa disadari bisa membahayakan punggung.
1. Rok Pensil
Anda mungkin terkejut mengetahui rok pensil dapat memicu sakit pada bagian punggung. Rok jenis ini menyempit ke bawah sehingga membuat lutut selalu berdekatan. Hal itu membuat kaki sulit menjadi seimbang dan juga menyulitkan lutut menekuk. Dengan mengenakan bawahan ini gerakan menjadi terbatas. Hal itulah yang akan menimbulkan rasa sakit pada punggung.
2. Shapewear
Shapewear atau pakaian dalam pengencang tubuh memang dapat membuat badan langsing dan terlihat ideal dalam sekejap. Bahkan busana ini sebenarnya bisa bermanfaat untuk punggung jika ukurannya pas. Namun jika Anda memilih shapewear yang terlalu ketat akan menimbulkan masalah. Anda akan kesulitan bernapas dan membuat tubuh sulit bergerak. Terbatasnya keleluasaan bergerak akan memberi tekanan pada bagian punggung dan menyebabkan timbulnya rasa nyeri.
3. Atasan Halter
Siapa sangka atasan model halter dapat membuat punggung sakit? Ternyata bentuk strap yang melingkari leher adalah penyebabnya. Tali halter bisa membuat leher tertarik dan menyebabkan otot menegang serta memaksa pundak untuk merosot. Maka dari itu, ketika Anda ingin mengenakan atasan atau dress model halter, pastikan talinya tidak terlalu pendek atau membuat Anda tidak nyaman.
4. Skinny Jeans
Meski skinny jeans dipakai di bagian kaki, bawahan ini bisa menyebabkan sakit di punggung. Penyebabnya adalah rasa ketat di bagian pinggang, pinggul dan paha membuat Anda tidak bisa berjalan dengan normal dan leluasa. Hal itu bisa memicu tekanan pada persendian. Apalagi jika Anda menambahkan ikat pinggang, kaki pun bisa ikut terkena masalah.
(ami/hst)
1. Rok Pensil
Anda mungkin terkejut mengetahui rok pensil dapat memicu sakit pada bagian punggung. Rok jenis ini menyempit ke bawah sehingga membuat lutut selalu berdekatan. Hal itu membuat kaki sulit menjadi seimbang dan juga menyulitkan lutut menekuk. Dengan mengenakan bawahan ini gerakan menjadi terbatas. Hal itulah yang akan menimbulkan rasa sakit pada punggung.
2. Shapewear
Shapewear atau pakaian dalam pengencang tubuh memang dapat membuat badan langsing dan terlihat ideal dalam sekejap. Bahkan busana ini sebenarnya bisa bermanfaat untuk punggung jika ukurannya pas. Namun jika Anda memilih shapewear yang terlalu ketat akan menimbulkan masalah. Anda akan kesulitan bernapas dan membuat tubuh sulit bergerak. Terbatasnya keleluasaan bergerak akan memberi tekanan pada bagian punggung dan menyebabkan timbulnya rasa nyeri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Siapa sangka atasan model halter dapat membuat punggung sakit? Ternyata bentuk strap yang melingkari leher adalah penyebabnya. Tali halter bisa membuat leher tertarik dan menyebabkan otot menegang serta memaksa pundak untuk merosot. Maka dari itu, ketika Anda ingin mengenakan atasan atau dress model halter, pastikan talinya tidak terlalu pendek atau membuat Anda tidak nyaman.
4. Skinny Jeans
Meski skinny jeans dipakai di bagian kaki, bawahan ini bisa menyebabkan sakit di punggung. Penyebabnya adalah rasa ketat di bagian pinggang, pinggul dan paha membuat Anda tidak bisa berjalan dengan normal dan leluasa. Hal itu bisa memicu tekanan pada persendian. Apalagi jika Anda menambahkan ikat pinggang, kaki pun bisa ikut terkena masalah.
(ami/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Brand Fashion Favorit Kate Middleton Terancam Bangkrut
Most Popular
1
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
2
TikTok Viral Verificator
Nyesek! Viral Curhat Wanita Setia 7 Tahun, Temani dari Nol Gagal ke Pelaminan
3
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
4
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
5
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
MOST COMMENTED











































