Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Foto: Olivia Palermo Bergaya Ala Tahun '60-an

Alissa Safiera - wolipop
Selasa, 14 Okt 2014 14:31 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. The Edit
Jakarta - Olivia Palermo dikenal sebagai sosialita dengan DNA fashion yang unik namun elegan dan glamour. Keahliannya dalam padu padan tentunya sudah tak perlu diragukan mengingat Olivia yang selalu masuk daftar seleb berbusana terbaik versi berbagai majalah dan situs mode dunia. Belum lama ini istri dari Johannes Huebl itu mulai terjun ke dunia desain dengan kolaborasi bersama label sepatu Aquazzura. Dan kini, bintang realiti The City itu berencana membuat labelnya sendiri saat diwawancara oleh majalah online Net-a-Porter, The Edit.

1. The Edit

Olivia Palermo tampil retro dan quirky untuk pemotretan bersama The Edit, majalah online dari Net-a-Porter. Sosialita 28 tahun itu mengungkapkan dirinya tengah menyiapkan label busananya sendiri selama 10 tahun.

"Aku sangat ingin memulai rumah modeku sendiri tapi saat ini belum waktu yang tepat. Aku merasa dapat melakukan ini di tempat dan waktu yang tepat untuk melakukannya," ungkapnya pada majalah online itu.

2. Best Accessorized Women

Tak banyak bintang realiti yang memiliki kredibilitas fashion, namun Olivia Palermo berbeda. Selera fashionnya membuat ia memenangkan reputasi sebagai salah satu wanita berbusana terbaik dunia.

Kali ini Olivia tampil dengan gaun kulit buaya yang edgy dari Erdem. Tas putih dari Bottega Venetta menjaga kesan retro tetap kental di foto ini.

3. Mod

Nyatanya padanan serba kulit tetap dapat dipakai bersamaan tanpa mengurangi kesan stylish di dalamnya. Ambil inspirasi dari styling Natalie Brewster untuk gaya Olivia Palermo satu ini. Warna yang berbeda dari dress dan boot high-knee Gucci memberi kesan mod '60-an.

4. Clucth

Istri dari Johannes Huebl ini tampak cantik dengan riasan bergaya natural yang fokus pada mata. Ia membawa clutch cantik dari koleksi Pierre Hardy.

5. Playful

Tampilan yang lebih playful namun tetap feminin dan glamour khas Olivia ditampilkan dengan dress berdetail payet di dada dari Miu Miu. Sosialita 28 tahun itu memakai sepatu dari koleksi kolaborasinya dengan Aquazzura.

6. Shift Dress

Shift dress nampaknya perlu dijadikan investasi busana Anda di lemari. Meski berpotongan minimalis dan kasual, namun tekstur ataupun detailnya membuat terusan ini cocok dipakai dalam berbagai kesempatan. Kali ini Olivia tampil dengan dress pink dari Calvin Klein Collection dan tas senada dari Pierre Hardy.

7. Coat

Coat berbentuk cocoon menjadi padanan yang sempurna untuk tampil fashionable di musim dingin. Contohnya saja seperti coat dari Kaufmanfranco berikut ini. Padukan dengan dress ataupun celana skinny, Anda pun siap menarik perhatian.

8. Mix and Match

Tak hanya membicarakan tentang gaya busana dan mimpinya, Olivia juga berbagi tips styling untuk dapat tampil fashionable seperti dirinya. Di halaman ini, Olivia tampil dengan dress pink hitam dari Chritopher Kane dan tas berdetail fringe yang menarik perhatian dari Lanvin.
(asf/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads