Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Wolipop Goes to New York

Selamat! Ini Hijabers yang Jadi Pemenang Dian Pelangi Goes To New York

wolipop
Senin, 01 Sep 2014 14:54 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Kiki Oktaviani/Wolipop
Jakarta -

Dian Pelangi dan Wolipop baru saja melakukan program pencarian hijabers stylish untuk mengikuti kegiatan desainer 23 tahun itu selama di Amerika pada September mendatang. Sebanyak 712 hijabers terdaftar di program yang diselenggarakan sejak pertengahan Agustus itu.

Ratusan hijabers tersebut kemudian disaring menjadi 50 semifinalis. Kelima puluh semifinalis kembali diseleksi melalui proses wawancara tahap pertama dengan empat juri dari Wolipop pada Jumat (29/8/2014). Tidak hanya proses wawancara dengan Wolipop, Dian Pelangi juga hadir untuk mengenal lebih dalam karakter setiap peserta.

Jumat kemarin, Dian hadir bukan sebagai juri tapi untuk mendekatkan diri dengan kelima puluh hijabers yang masuk sebagai semifinalis. Dian mencari hijabers yang tidak hanya memiliki passion di dunia fashion tapi juga mempunyai personality yang baik dan dapat bergaul dengan banyak orang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah sesi wawancara pertama berakhir, para semifinalis disaring kembali menjadi 10 finalis. Kesepuluh finalis lanjut ke sesi wawancara terakhir dengan lima juri dari Wolipop, Dian Pelangi, serta sponsor utama program ini, Wardah Cosmetics pada Sabtu (30/8/2014) di kantor Wolipop, Jl. Warung Jati Barat Raya No. 5, Buncit, Jakarta Selatan.

Semua finalis diuji kemampuannya dalam berbahasa Inggris, berkomunikasi dengan orang lain, serta pemahamannya di dunia fashion. Dian pun menguji peserta dengan menunjukkan foto orang-orang yang berpengaruh di dunia fashion seperti Anna Wintour, Anna Dello Russo, dan Cara Delevingne.

Dari kesepuluh finalis tersebut hanya sedikit yang menjawab dengan sempurna. Usai melakukan sesi wawancara terakhir, tim juri berdiskusi untuk menentukan pemenangnya.

Setelah berdiskusi, kini sudah diperoleh hasilnya. Pemenang program 'Dian Pelangi Goes To New York' adalah hijabers asal Bandung, Jawa Barat, Mega Iskanti Putri. Menurut para juri, Mega memiliki pengetahuan fashion yang cukup, bisa berkomunikasi dengan baik, serta berpenampilan menarik.

Editor in Chief Wolipop, Ferdy Thaeras, mengatakan bahwa Mega memiliki kemampuan berkomunikasi yang lebih fleksibel dari peserta lain. "Mega lebih cepat tanggap akan pertanyaan yang diajukan, kemampuan berkomunikasinya juga paling menonjol dari lain, dan kepribadiannya tidak intimidatif," tutur Ferdy.

Penilaian tidak hanya berdasarkan kemampuan fashion dan kepribadian finalis tapi juga penampilan para hijabers. Dian juga mencari hijabers yang berpenampilan menarik untuk menjadi model pemotretan koleksi terbarunya di New York, Amerika Serikat. Tak hanya itu, hijabers terpilih nantinya juga menjadi model travel in style Wardah Cosmetics.

Oleh karena itu, make-up artist profesional dari Wardah Cosmetics, Carolina Septerita, juga menjadi salah satu juri yang memberikan penilaian untuk penampilan setiap finalis. Dari sepuluh finalis yang datang, wanita yang kerap disapa Carol itu menyukai bentuk wajah Mega karena bisa ditata dengan segala jenis riasan.

"Wajahnya mudah dieksplor dengan segala riasan, Mega juga orangnya luwes jadi pasti senang kalau kita eksplor jadi banyak gaya," tutur Carol saat berbincang dengan Wolipop usai penjurian.

Keputusan juri tidak bisa diganggu gugat. Pemenang sudah dinyatakan sah dan berhak mendapatkan hadiah tersebut. Selamat untuk Mega Iskanti Putri yang terpilih sebagai pemenang! Klik di sini untuk melihat pengumuman resminya.

(aln/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads