Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Liputan Khusus Hijab Untuk Lebaran

Tutorial Turban Instan untuk Silaturahmi Saat Lebaran

wolipop
Jumat, 18 Jul 2014 10:35 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Wolipop
Jakarta - Turban adalah salah satu model kerudung favorit para hijabers. Namun tak sedikit pula yang bingung mengikuti cara pemakaiannya yang terkadang cukup rumit. Tak perlu khawatir. Sekarang ada kerudung model round shawl yang bisa dikreasikan menjadi turban instan. Pengaplikasiannya juga cukup mudah dan rapih. Kerudung ini juga cocok dikenakan ketika akan bersilahturahmi ketika berlebaran. Karena Anda tak perlu lama-lama bersiap. Berikut adalah tutorialnya:

1. Langkah Pertama

Kenakanlah kerudung ninja terlebih dahulu. Kemudian siapkan sebuah round shawl (selendang berbentuk bundar) dan kenakan dikenakan di atas kepala.

2. Langkah Kedua

Ambil sisi kiri shawl, putar ke arah belakang, dan letakkan di bahu kanan. Setelah itu, ambil sisi kanan syal dan kalungkan ke atas kepala. Saat ini, kerudung sudah mulai membentuk scarf. Di sini, Anda bisa merapihkan sisi-sisinya jika berantakan.

3. Langkah Ketiga

Setelah bagian depan turban terbentuk, kini waktunya untuk mengikat bagian belakang. Silangkanlah sisa shawl tadi dan ikatkan ke atas.

4. Langkah Keempat

Terakhir, selipkan bagian shawl yang berlebih ke dalam turban bagian bawah agar terlihat rapih.

5. Langkah Kelima

Tutorial hijab turban instan tanpa peniti ini pun telah selesai. Langkahnya cukup mudah dan cepat untuk dikreasikan. Selain untuk bersilahturahmi, kerudung model ini juga cocok menjadi pelengkap penampilan formal.
(ami/hst)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads