Popularitas Hijabers di Instagram
Shirin Al-Athrus, Jadi Selebgram Hijab karena Berawal dari Iseng
wolipop
Jumat, 04 Jul 2014 12:41 WIB
Jakarta
-
Shirin Al-Athrus merupakan salah satu hijaber yang populer berkat posting-an fotonya di Instagram. Di usia yang masih belia, yaitu 13 tahun, pemilik akun Instagram @shireeenz dengan 76 ribuan followers ini dikenal dengan busana yang simpel, girlie dan mudah diaplikasikan ke gaya sehari-hari.
Belum lama ini, siswa kelas 2 SMP di sekolah internasional Lazuardi itu mendapat penghargaan dari online shop ternama Zalora karena menjadi sumber inspirasi hijabers lainnya. Bisa populer seperti sekarang, Shirin mengaku tidak pernah membayangkannya karena awal mem-posting foto outfit of the day (OOTD) dan kegiatannya di Instagram berawal dari iseng.
"Dulu sebenarnya dari kelas 4-5 SD sudah main Instagram dan socmed lainnya. Pertamakali posting cuma selfie, makanan, jalanan, apa aja. Kemana-mana pasti foto. Aku baru posting OOTD saat kelas 6. Biasanya pakai busana simpel, kalau buat pergi nggak terlalu ramai. Bisa pakai jeans, kaos. Yang sesuai umur aja, dan nyaman," ujar Shirin, saat diwawancara Wolipop lewat telepon, Kamis (02/07/2014).
Wajah imut serta gaya busana yang casual tapi berciri khas tak hanya membuat Shirin populer di Instagram. Sosoknya juga pernah muncul di beberapa majalah remaja seperti Gadis dan Hijabella. Ia pun kerap diminta sebagai pembicara di sejumlah talkshow untuk berdiskusi santai soal padu padan hijab, tips berbusana hingga keseharian Shirin.
Dari posting-an Instagram, remaja yang mengidolakan desainer Dian Pelangi ini juga kerap diminta sebagai endorser online shop. Jumlahnya cukup banyak, namun Shirin tidak ingin menerima semua permintaan endorse karena menurutnya ketika seorang selebgram terlalu banyak mem-posting foto endorse, Instagram-nya jadi membosankan.
"Kalau kebanyakan endorse orang bosan. Biasanya endorse barang yang lucu-lucu seperti pocket bag, tas, hijab. Sekarang aku lebih fokus sama yang followers aku mau lihat aja," tutur Shirin.
Selain posting foto di Instagram, Shirin juga sedang merencanakan membuat video tutorial hijab di YouTube. Saat ini ia sedang merancang ide dan 'menggodok' konsep video seperti apa yang akan disukai para penggemarnya.
(hst/als)
Belum lama ini, siswa kelas 2 SMP di sekolah internasional Lazuardi itu mendapat penghargaan dari online shop ternama Zalora karena menjadi sumber inspirasi hijabers lainnya. Bisa populer seperti sekarang, Shirin mengaku tidak pernah membayangkannya karena awal mem-posting foto outfit of the day (OOTD) dan kegiatannya di Instagram berawal dari iseng.
"Dulu sebenarnya dari kelas 4-5 SD sudah main Instagram dan socmed lainnya. Pertamakali posting cuma selfie, makanan, jalanan, apa aja. Kemana-mana pasti foto. Aku baru posting OOTD saat kelas 6. Biasanya pakai busana simpel, kalau buat pergi nggak terlalu ramai. Bisa pakai jeans, kaos. Yang sesuai umur aja, dan nyaman," ujar Shirin, saat diwawancara Wolipop lewat telepon, Kamis (02/07/2014).
Wajah imut serta gaya busana yang casual tapi berciri khas tak hanya membuat Shirin populer di Instagram. Sosoknya juga pernah muncul di beberapa majalah remaja seperti Gadis dan Hijabella. Ia pun kerap diminta sebagai pembicara di sejumlah talkshow untuk berdiskusi santai soal padu padan hijab, tips berbusana hingga keseharian Shirin.
Dari posting-an Instagram, remaja yang mengidolakan desainer Dian Pelangi ini juga kerap diminta sebagai endorser online shop. Jumlahnya cukup banyak, namun Shirin tidak ingin menerima semua permintaan endorse karena menurutnya ketika seorang selebgram terlalu banyak mem-posting foto endorse, Instagram-nya jadi membosankan.
"Kalau kebanyakan endorse orang bosan. Biasanya endorse barang yang lucu-lucu seperti pocket bag, tas, hijab. Sekarang aku lebih fokus sama yang followers aku mau lihat aja," tutur Shirin.
Selain posting foto di Instagram, Shirin juga sedang merencanakan membuat video tutorial hijab di YouTube. Saat ini ia sedang merancang ide dan 'menggodok' konsep video seperti apa yang akan disukai para penggemarnya.
(hst/als)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Most Popular
1
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
2
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
3
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
4
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
5
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
MOST COMMENTED











































