Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Larisnya Busana <i>Plus Size</i>

7 Brand High-street dengan Koleksi untuk Wanita Bertubuh Gemuk

wolipop
Senin, 02 Jun 2014 13:36 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta - Perkembangan fashion plus size atau yang diperuntukkan khusus bagi wanita bertubuh gemuk, nampaknya semakin berkembang belakangan ini. Ukuran plus size bahkan kini memiliki pasarnya sendiri. Peluang pasar tersebut mulai dimanfaatkan oleh desainer dari negeri sendiri ataupun internasional, hingga saat ini cukup banyak brand high-street yang juga mulai fokus menciptakan lini pakaian untuk wanita bertubuh sintal. Ya, kini wanita bertubuh gemuk tak lagi memiliki keterbatasan untuk mengenakan tren terbaru. Berikut beberapa daftar brand high-street dan juga online shop yang memiliki koleksi plus size.


ist.

1. Mango

Brand asal Spanyol, Mango menjadi salah satu brand high-street yang memiliki koleksi khusus plus size dengan nama Violeta by Mango. Lini yang mulai diluncurkan Januari 2014 ini memberi cukup banyak pilihan bagi wanita bertubuh sintal untuk tetap tampil kekinian. Ukuran yang ditawarkan mulai dari S untuk ukuran dada 100 cm hingga pinggul 82 cm, dan yang paling besar adalah XXL, dengan ukuran 122 cm dan 104 cm.

1. Mango

Brand asal Spanyol, Mango menjadi salah satu brand high-street yang memiliki koleksi khusus plus size dengan nama Violeta by Mango. Lini yang mulai diluncurkan Januari 2014 ini memberi cukup banyak pilihan bagi wanita bertubuh sintal untuk tetap tampil kekinian. Ukuran yang ditawarkan mulai dari S untuk ukuran dada 100 cm hingga pinggul 82 cm, dan yang paling besar adalah XXL, dengan ukuran 122 cm dan 104 cm.

2. Asos

Dari situs online asal Inggris, Asos memiliki lini khusus 'Curve & Plus Size'. Sama seperti koleksi busana dengan ukuran normal, ukuran plus size juga memiliki produk bervariasi. Mulai dari skinny jeans, skater dress, jumpsuit, baju renang dan juga belt serta stocking. Koleksi plus size Asos hadir dengan ukuran (UK) 18 sampai 28.

2. Asos

Dari situs online asal Inggris, Asos memiliki lini khusus 'Curve & Plus Size'. Sama seperti koleksi busana dengan ukuran normal, ukuran plus size juga memiliki produk bervariasi. Mulai dari skinny jeans, skater dress, jumpsuit, baju renang dan juga belt serta stocking. Koleksi plus size Asos hadir dengan ukuran (UK) 18 sampai 28.

3. H&M

H&M adalah salah satu brand high-street yang memiliki anak label beragam, dan salah satunya khusus untuk wanita plus size. Seperti yang terlihat di situs resminya, H&M + Plus Sizes koleksi yang ditawarkan memiliki harga terjangkau. Koleksi hadir dengan kisara harga Rp 129 ribuan sampai Rp 599 ribuan.

3. H&M

H&M adalah salah satu brand high-street yang memiliki anak label beragam, dan salah satunya khusus untuk wanita plus size. Seperti yang terlihat di situs resminya, H&M + Plus Sizes koleksi yang ditawarkan memiliki harga terjangkau. Koleksi hadir dengan kisara harga Rp 129 ribuan sampai Rp 599 ribuan.

4. Net-a-Porter

Di tahun 2012, situs Net-a-Porter yang menjual busana keluaran desainer ternama ini juga memiliki lini plus size. Salah satunya saat kolaborasi antara Net-a-Porter dengan desainer Inggris, Mary Katrantzou. Desainer yang dikenal dengan ciri khas digital printing itu membuat koleksi untuk wanita ukuran 14 ke atas.

4. Net-a-Porter

Di tahun 2012, situs Net-a-Porter yang menjual busana keluaran desainer ternama ini juga memiliki lini plus size. Salah satunya saat kolaborasi antara Net-a-Porter dengan desainer Inggris, Mary Katrantzou. Desainer yang dikenal dengan ciri khas digital printing itu membuat koleksi untuk wanita ukuran 14 ke atas.

5. New Look

Brand high-street New Look tak hanya memiliki koleksi khusus wanita bertubuh kecil atau petite. Brand asal Inggris ini juga memiliki lini khusus untuk wanita bertubuh gemuk atau plus size. Koleksi plus size dari New Look hadir untuk wanita dengan ukuran 16 sampai 28.

5. New Look

Brand high-street New Look tak hanya memiliki koleksi khusus wanita bertubuh kecil atau petite. Brand asal Inggris ini juga memiliki lini khusus untuk wanita bertubuh gemuk atau plus size. Koleksi plus size dari New Look hadir untuk wanita dengan ukuran 16 sampai 28.

6. Marks and Spencer

Marks and Spencer memiliki koleksi plus size untuk wanita berukuran 20-28. Tak hanya untuk wanita dewasa, di tahun 2010 label ini juga membuat lini plus size untuk anak-anak sekolahan yang obesitas agar mereka tak perlu beli baju di lini dewasa. Seperti yang dikutip dari BBC, 24 persen anak pria dan 21,5 persen anak wanita berusia 4-5 tahun terkena obesitas di Inggris. Sedangkan grup anak berusia 10-11 tahun, angka obesitas mencapai 34,5 persen (dari data di tahun 2010).

6. Marks and Spencer

Marks and Spencer memiliki koleksi plus size untuk wanita berukuran 20-28. Tak hanya untuk wanita dewasa, di tahun 2010 label ini juga membuat lini plus size untuk anak-anak sekolahan yang obesitas agar mereka tak perlu beli baju di lini dewasa. Seperti yang dikutip dari BBC, 24 persen anak pria dan 21,5 persen anak wanita berusia 4-5 tahun terkena obesitas di Inggris. Sedangkan grup anak berusia 10-11 tahun, angka obesitas mencapai 34,5 persen (dari data di tahun 2010).

7. Forever 21

Koleksi plus size juga dimiliki oleh label Forever 21+. Label yang dimulai sejak 2011 ini menawarkan koleksi busana yang membuat wanita bertubuh gemuk bisa merasa dirinya lebih seksi. Misalnya saja dengan dress-dress pas badan atau baju potongan body fit. Ukuran plus size dari Forever 21 dimulai dari size 12 hingga 20, atau XL sampai XXXL.

7. Forever 21

Koleksi plus size juga dimiliki oleh label Forever 21+. Label yang dimulai sejak 2011 ini menawarkan koleksi busana yang membuat wanita bertubuh gemuk bisa merasa dirinya lebih seksi. Misalnya saja dengan dress-dress pas badan atau baju potongan body fit. Ukuran plus size dari Forever 21 dimulai dari size 12 hingga 20, atau XL sampai XXXL.
(als/als)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads