Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Tampilan Modest Dressing yang Bisa Diterapkan oleh Hijabers

wolipop
Rabu, 07 Mei 2014 17:27 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Getty Images
Jakarta - Popularitas gaya para hijabers di seluruh dunia seakan menimbulkan gelombang tsunami yang juga menghempas dunia mode di empat kota besar, tak terelakkan rumah mode yang telah berdiri sejak lama. Mereka pun menyebutnya 'modest dressing,' sebuah gaya busana sopan dan serba tertutup tanpa jilbab. Mari kita lihat seperti apa penerapannya di panggung mode dunia.

Dok. Getty Images

1. Valentino

Diambil dari koleksi Fall 2014 mendatang, Valentino konsisten memperkenalkan gaya modest dressing di tiap gaunnya. Lengan panjang dan rok panjang menyapu lantai dipermanis dengan bordiran floral. Jika biasanya para hijabers bermain padu padan, modest dressing lebih banyak berkutat pada satu model terusan panjang. 

1. Valentino

Diambil dari koleksi Fall 2014 mendatang, Valentino konsisten memperkenalkan gaya modest dressing di tiap gaunnya. Lengan panjang dan rok panjang menyapu lantai dipermanis dengan bordiran floral. Jika biasanya para hijabers bermain padu padan, modest dressing lebih banyak berkutat pada satu model terusan panjang. 

2. Valentino

Untuk mereka yang kurang senang motif floral meledak-ledak, warna monokrom juga ditawarkan dalam siluet jumpsuit. Umumnya, jumpsuit bersiluet ketat di bagian pinggul sehingga terlihat seksi. Pada modest dressing, semua ukuran dibuat membesar satu ukuran dari ukuran biasa.

2. Valentino

Untuk mereka yang kurang senang motif floral meledak-ledak, warna monokrom juga ditawarkan dalam siluet jumpsuit. Umumnya, jumpsuit bersiluet ketat di bagian pinggul sehingga terlihat seksi. Pada modest dressing, semua ukuran dibuat membesar satu ukuran dari ukuran biasa.

3. Dries Van Noten

Salah satu item fashion yang kerap digunakan dalam modest dressing adalah sweater kebesaran. Jika biasanya Anda memakai ukuran S, maka pilihlah yang berukuran L. Busana semakin manis dengan penempatan bordir atau sablon floral hingga blok warna yang tak biasa.

3. Dries Van Noten

Salah satu item fashion yang kerap digunakan dalam modest dressing adalah sweater kebesaran. Jika biasanya Anda memakai ukuran S, maka pilihlah yang berukuran L. Busana semakin manis dengan penempatan bordir atau sablon floral hingga blok warna yang tak biasa.

4. Dries Van Noten

Siluet gaun panjang juga tak melulu dibuat dari kain sifon atau sutra melambai. Di rumah mode yang berbasis di Paris ini, bahan sweater dibuat memanjang hingga menutupi mata kaki. Agar tidak terlihat seperti daster tidur, ikatkan belt kecil hanya sebagai aksen dan pilihlah terusan yang memiliki motif besar.

4. Dries Van Noten

Siluet gaun panjang juga tak melulu dibuat dari kain sifon atau sutra melambai. Di rumah mode yang berbasis di Paris ini, bahan sweater dibuat memanjang hingga menutupi mata kaki. Agar tidak terlihat seperti daster tidur, ikatkan belt kecil hanya sebagai aksen dan pilihlah terusan yang memiliki motif besar.

5. Celine

Umumnya, siluet serba tertutup banyak digunakan para desainer di musim dingin dengan materi tebal. Desainer Phoebe Philo memperkenalkan gaya klasik sweater tebal yang menutupi lengan, dipadukan dengan rok lebar materi beludru.

5. Celine

Umumnya, siluet serba tertutup banyak digunakan para desainer di musim dingin dengan materi tebal. Desainer Phoebe Philo memperkenalkan gaya klasik sweater tebal yang menutupi lengan, dipadukan dengan rok lebar materi beludru.

6. Balenciaga

Serupa dengan Celine yang menggunakan bahan rajut (knitwear), desainer Alexander Wang bermain teknik proporsi besar dengan potongan asimetris. Ekstremnya lagi, celana panjang kulit ditumpuk dengan rok selutut yang memberikan kesan androginy.

6. Balenciaga

Serupa dengan Celine yang menggunakan bahan rajut (knitwear), desainer Alexander Wang bermain teknik proporsi besar dengan potongan asimetris. Ekstremnya lagi, celana panjang kulit ditumpuk dengan rok selutut yang memberikan kesan androginy.

7. Salvatore Ferragamo

Sweater boxy yang menyamarkan lekuk tubuh wanita, terutama pundak seakan melempar wanita kembali ke era tahun '80-an dimana struktur bahu lebar berjaya. Apa yang membuatnya terlihat futuristik? Sentuhan glitter emas yang dipadukan dengan teknik lipit yang menggelora bisa jadi inspirasi para hijabers.

7. Salvatore Ferragamo

Sweater boxy yang menyamarkan lekuk tubuh wanita, terutama pundak seakan melempar wanita kembali ke era tahun '80-an dimana struktur bahu lebar berjaya. Apa yang membuatnya terlihat futuristik? Sentuhan glitter emas yang dipadukan dengan teknik lipit yang menggelora bisa jadi inspirasi para hijabers.

8. Tom Ford

Mantan desainer Gucci dan Yves Saint Laurent yang kini bersolo karier ini terkenal dengan gaya busana yang serba pamer sensualitas. Di musim ini, ia menciptakan busana serba tertutup yang terkesan gotik dalam materi kulit hitam asimetris. Bagi para hijabers, tidak ada salahnya menerapkan busana model ini dengan materi kulit sintetis yang lebih ringan.

8. Tom Ford

Mantan desainer Gucci dan Yves Saint Laurent yang kini bersolo karier ini terkenal dengan gaya busana yang serba pamer sensualitas. Di musim ini, ia menciptakan busana serba tertutup yang terkesan gotik dalam materi kulit hitam asimetris. Bagi para hijabers, tidak ada salahnya menerapkan busana model ini dengan materi kulit sintetis yang lebih ringan.

9. Marni

Rumah mode asal Italia ini terkenal dengan motif grafis repetitif dalam warna-warna kontras yang berpadu dengan warna kusam. Dalam konteks modest dressing, Mari merancang busana yang terkesan industrial seperti seragam. Sederhana dalam blok warna putih dan hijau lumut, Marni bermain dalam materi kaku yang membuat konstruksi tubuh wanita yang seksi jadi tegas.

9. Marni

Rumah mode asal Italia ini terkenal dengan motif grafis repetitif dalam warna-warna kontras yang berpadu dengan warna kusam. Dalam konteks modest dressing, Mari merancang busana yang terkesan industrial seperti seragam. Sederhana dalam blok warna putih dan hijau lumut, Marni bermain dalam materi kaku yang membuat konstruksi tubuh wanita yang seksi jadi tegas.

10. Valentino

Bagi yang merasa busana yang diperagakan di panggung catwalk tak bisa diterapkan di kehidupan nyata, Anda salah besar. Aktris Maggie Gylenhaal baru-baru ini menghadiri acara met gala 2014 dengan gaun Valentino bermotif retro. Iapun tetap mencuri perhatian dalam warna yang segar.

10. Valentino

Bagi yang merasa busana yang diperagakan di panggung catwalk tak bisa diterapkan di kehidupan nyata, Anda salah besar. Aktris Maggie Gylenhaal baru-baru ini menghadiri acara met gala 2014 dengan gaun Valentino bermotif retro. Iapun tetap mencuri perhatian dalam warna yang segar.
(fer/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads