Tumpuk Dress dan Kemeja, Penampilan SJP Jadi Terlihat Berantakan
Ikon mode, Sarah Jessica Parker dikenal sebagai fashionista dengan koleksi busana dan sepatu yang membuat semua wanita iri di film 'Sex and The City.' Gaya busananya yang suka tabrak warna atau memakai baju tumpuk membuatnya jadi inspirasi banyak wanita. Namun ada satu hal yang tampaknya gagal dijadikan tren oleh aktris yang akrab disapa SJP ini, yaitu memadukan kemeja dan gaun dalam satu look.
Menghadiri promo lini sepatu perdananya, ia justru tampil bagai seleb yang kurang mengerti fashion dan tampak terburu-buru memilih baju. Pilihannya cukup berani, ia memadukan kemeja putih dengan lengan bervolume dan dress lace warna pink terang dari Dolce & Gabbana yang terkesan feminin nan playful.
Ditambah lagi, ia mengenakan stocking menerawang dengan ujung terbuka dan sepatu T-bar rancangannya. Bukannya tampil fashionable, SJP justru tampil memaksa dan berantakan. Mungkin jika ia memilih stocking yang tertutup warna hitam, penampilannya akan lebih baik dari ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Padanan ini mungkin akan terlihat cantik dan manis jika dikenakan anak sekolahan, bukan fashionista berumur 48 tahun. Bagaimana menurut Anda tentang tren tumpuk dress dengan kemeja atau kaos ala SJP? Yay or Nay?
(asf/fer)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini











































