Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Celeb Style Guide: Penampilan Unik Rihanna Saat Menghadiri Paris Fashion Week

Alissa Safiera - wolipop
Senin, 10 Mar 2014 16:01 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta - Pekan ini tampaknya jadi minggu tersibuk bagi Rihanna dan stylistnya. Ketika para selebriti papan atas hanya menyiapkan satu baju indah untuk menghadiri Oscar di Los Angeles, Rihanna justru memilih terbang ke Paris dan menghadiri pesta mode desainer ternama. Jajaran kursi baris depan pun tampak diisi oleh penyanyi yang biasa dipanggil Riri itu. Berikut ulasan penampilan Rihanna selama menghadiri Paris Fashion Week:

1. Chanel

Pergi 'berbelanja' di supermarket Chanel di Grand Palais Paris, Riri datang dengan setelan nuansa ungu dari koleksi Haute Couture Chanel. Penyanyi yang kini tampil dengan rambut bob berponi itu mengenakan polo shirt crop dan rok yang terhubung dengan tas pinggang berwarna senada dari rumah mode Prancis tersebut. Kesan sporty tak hanya hadir lewat tas pinggang, namun juga running shoes keluaran Chanel yang dikenakannya. Gaya Riri satu ini bisa jadi inspirasi Anda untuk tampil sporty namun tetap manis di akhir pekan.

2. Dior

Seperti bunglon, Riri bisa tampil dengan gaya apapun namun tetap menampilkan karakternya yang kuat. Saat di panggung Dior, pelantun 'The Monster' ini tampil seduktif dengan dress pendek yang berpotongan rendah di dada. Penampilannya makin glamour dibalut coat bulu warna merah, serta sarung tangan kulit dan kalung mutiara. Riri pun menambah kesan seksi dengan stocking bertali dan stiletto. Bagi Anda yang ingin mencobanya, mungkin bisa mengganti stocking dengan yang lebih tertutup agar tak terlalu buka-bukaan.

3. Stella McCartney

Dalam show Stella McCartney, Rihanna tampil dalam paduan warna hijau dan abu-abu. Riri saat tampil dengan gaya quirky memakai gaun silk abu-abu yang ditutupi mantel dengan penutup kepala serta boot hijau. Penyanyi bergaya eksentrik itu memberi hentakan warna dengan kacamata frame oranye yang membuat tampilannya makin berwarna.

4. Jean Paul Gaultier

Sebagai seleb yang sering tampil buka-bukaan, memakai atasan lace transparan dari Jean Paul Gaultier berikut bukan lagi penampilan mengejutkan bagi seorang Rihanna. Proporsi yang seimbang ditampilkan lewat atasan pas badan yang berpadu dengan celana hitam baggy yang terlihat kebesaran. Terakhir, syal bulu warna putih dan hitam ditambahkan untuk menutupi bagian-bagian intimnya.

5. Givenchy

Tak semua wanita bisa membuat setelan blazer dan celana oversized jadi lebih fashionable, kecuali Rihanna. Gaya khas rapper tersebut tampak pas dengan gaya busana dan sneakers yang manly. Sentuhan feminin diberikan Riri dengan tambahan tulle yang tersambung ke topinya. Bagi Anda yang ingin mencoba gaya satu ini mungkin bisa mengganti celana dengan model baggy dan tambahan pump shoes agar tetap tampil cantik.

6. Lanvin

Kembali tampilan maskulin menjadi inspirasinya kali ini. Saat menghadiri show Lanvin, Riri memilih setelan berpalet abu-abu dan sepatu oxford bertali. Penampilan ini dibuat lebih feminin dengan detail peplum untuk atasannya dan juga tambahan bulu.

7. Balmain

Kali ini Riri tampil seksi dengan tema safari di panggung Balmain. Mengenakan coat warna hijau, tanpa menggunakan baju dalam, ia menambahkan jaket parka sebagai luaran. Riri memadankan atasannya dengan menggunakan rok warna senada dan sepatu tali warna emas. Coat dari material kulit yang dikenakannya sengaja tidak ditutup rapat pada bagian dada, sehingga belahan dada Riri terekspos. Wanita yang kembali dekat dengan mantan kekasihnya, penyanyi Drake itu menambahkan warna terang pada penampilannya lewat pulasan lipstik warna ungu.

8. Miu Miu

Penyanyi 26 tahun ini kembali tampil nyentrik lewat mantel bulu di show Miu Miu. Ia memastikan semua atensi mengarah padanya dengan memakai mantel oversized kulit dengan pinggiran bulu tebal merah dan oranye. Riri mengenakan terusan rajut coklat dengan garis kuning sebagai dalaman. Pita ungu yang dililit di leher makin membuat tampilan Riri tampak heboh. Jika bukan Riri yang memakainya, tentu padanan ini terlihat begitu berlebihan dipakai.
(asf/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads