Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Foto: Cantiknya Kendall dan Kylie Jenner untuk Pemotretan Fashion

Alissa Safiera - wolipop
Selasa, 25 Feb 2014 13:00 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Marie Claire
Jakarta - Bintang realiti yang juga adik dari Kardashian bersaudara, Kendall Jenner ibarat bintang yang sedang bersinar, khususnya di dunia modeling. Wajahnya kerap tampil di panggung runway desainer ternama seperti Marc Jacobs dan kini ia juga mencuri perhatian dengan menjadi sampul depan majalah Marie Claire, Meksiko. Namun kali ini, Kendall mengajak sang adik, Kylie untuk menemaninya di pemotretan majalah edisi Maret 2014 ini.

1. Frida Kahlo

Terinspirasi dari gaya pelukis ternama Meksiko, Frida Kahlo keduanya tampil sophisticated dengan rambut sleek di halaman depan majalah. Kendall memamerkan figur modelnya dengan bodysuit bordir paduan hijau dan ungu, sementara Kylie terlihat feminin dengan gaun bodycon lengan panjang.

2. Seksi

Kendall juga melakukan sesi pemotretan sendiri dengan Marie Claire. Ia memamerkan perut seksinya dengan bra bahan kulit serta celana panjang turquoise. Sarung tangan kulit dan high heels bertabur stud di bagian stiletto menambah kesan edgy bagi penampilan mantan kekasih Harry Styles itu.

3. Elegan

Di foto lainnya, Jenner bersaudari mengenakan dress hitam yang senada. Ornamen bordir emas menjadi aplikasi untuk gaun ini.  Kendall mengenakan bodysuit hitam dengan detail fringe atau rumbai, sementara Kylie tampil manis dengan dress pendek lipit dari bahan sifon.

4. Kendall

Kendall kembali tampil mencuri atensi seorang diri. Ia memamerkan figur modelnya lewat bodysuit hitam dari bahan lace menerawang yang seksi. Make-up pun dibuat natural dengan tatanan rambut sleek yang memancarkan kecantikan alaminya.

5. Kendall dan Kylie

Duo Jenner kali ini tampil lebih feminin dengan terusan bergaya Yunani yang dilengkapi aksen emas sebagai list. Keduanya melengkapi penampilan dengan anting panjang dari batu.

6. Cerita Masa Kecil

Dalam wawancara dengan Marie Claire, Kendall buka-bukaan tentang mimpinya semasa kecil dulu yaitu menjadi seorang model. Ia juga memiliki model favoritnya, antara lain Gisele Bundchen, Miranda Kerr, dan Rosie Huntington-Whiteley.

"Bahkan ketika aku kecil, aku ingat selalu melihat ke majalah ibuku. Aku melihat para model dan berpikir mereka sangat elegan, cantik dan juga keren. Itu adalah sesuatu yang sangat aku inginkan," jelas model 18 tahun ini yang dikutip Daily Mail.

7. Gadis Pemalu

Meski telah berkecimpung dan cukup dikenal di industri fashion sekarang ini, Kendall mengaku bukan tipe orang yang mudah akrab dengan siapa saja.

"Aku bukan kupu-kupu sosial seperti Kylie, aku kebalikannya. Aku justru lebih pendiam dari dia. Tapi Kylie sangat terobsesi padaku. Dia mengikutiku kemana saja waktu kami kecil," tutur Kendall.

8. Sopan

Seperti yang diungkapkan Editor in Chief Marie Claire Meksiko, Ariadne Grant, Jenner bersaudari sangat sopan dan menyetujui setiap opsi gaya yang diberikan. Ariadne bahkan memuji keduanya memiliki sikap yang baik dan mudah diarahkan selama pemotretan.

"Kendall dan Kylie datang ke studio di Los Angeles pagi hari. Mereka tampil dengan wajah segar tanpa make-up dan busana trendi yang nyaman," ungkap Ariadne.

9. Masa Kecil

Duo Jenner ini terkenal kompak sejak kecil. Seperti yang ditambahkan oleh Kylie, "Aku akan mengikuti Kendall kemanapun ia pergi. Kami bahkan tidur di satu tempat tidur. Jika ia terbangun tengah malam, aku juga akan terbangun. Aku sangat tidak bisa jauh darinya. Kami bahkan sering memakai baju yang sama."
(asf/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads