Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Fashion Do's & Don'ts: Sosialita Berbusana Terbaik Minggu Ini

wolipop
Jumat, 13 Sep 2013 15:01 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Mohammad Abduh (Wolipop)
Jakarta -

1. Bianca Lie

Sheath dress atau gaun selutut pas badan dengan panjang lengan sebatas sikut kerap dipilih wanita modern sebagai kepraktisan gaya. Saat menghadiri jamuan pesta, gaun sheath dengan detail embroidery di bagian samping memberikan kesan ramping sekaligus istimewa. Ada sentuhan era victorian dengan implementasi motif hias dan materi velvet yang berkilau.

2. Olla Ramlan

Tampilan monokrom hitam membuat Olla terlihat misterius sekaligus seduktif. Meskipun siluetnya cenderung tertutup, gaya ini mengingatkan kita akan tren ala sekretaris yang seksi, lengkap dengan kardigan ketat dan stiletto menjulang.

3. Catherine Ong

Wrap dress atau gaun lilit seperti yang dikenakan Cath mendatangkan kesan simplisitas tinggi sekaligus glamour dari bahan yang mengilap. Untuk memecah kebosanan, ia menyandingkan gaun dengan aksesori dalam palet nude, emas dan untaian mutiara ala Coco Chanel.

4. Tamara Blezsynski

Usia bukan halangan untuk tampil seksi. Selama bentuk tubuh menunjang, tidak ada salahnya mengekspos kulit dengan takaran yang tepat dan harmonisasi desain busana. Gaun mini yang menonjolkan tungkai kaki jenjang Tamra, diseimbangkan dengan siluet longgar di bagian atas. Untuk kesan glamour, detail payet berkilau memberikan hentakan energi yang maksimal.

5. Linda Septy

Warna beige yang berkesan lembut dan innocent juga bisa tampil seduktif dengan siluet yang tepat. Siluet hourglass atau jam pasir tercipta lewat penempatan lace hitam di bagian samping dan materi elatis dari gaun membuat gaun ini terlihat fit. Untuk meminimalisir penampilan yang heboh, cukup kenakan tas tangan detail rantai yang bisa disematkan juga di bahu.
(fer/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads