Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Pemerintah Targetkan Industri Fashion Lokal Jadi Kiblat di Asia

Alissa Safiera - wolipop
Selasa, 05 Feb 2013 14:39 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: M. Abduh/Wolipop
Jakarta -

Bagi Anda yang tengah berkecimpung di industri fashion ada kabar gembira. Industri fashion Indonesia saat ini tengah berkembang. Perkembangan positif ini pun membuat pemerintah menargetkan ke depannya fashion karya anak negeri bisa jadi kiblat fashion di Asia.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) selama periode tahun 2007 sampai 2011 ekspor fashion Indonesia mengalami tren positif sebesar 12,4% dengan negara tujuan ekspor utama Amerika Serikat, Singapura, Jerman, Hong Kong, dan Australia. Sedangkan selama periode Januari - Oktober 2012, data ekspor fashion mencapai US$ 11,64 miliar, meningkat 1,76% dibanding nilai ekspor periode sebelumnya.

Tren peningkatan tersebut diharapkan terus berlangsung seiring dengan membaiknya kondisi perekonomian global. Untuk semakin memaksimalkan potensi industri fashion lokal, pemerintah kini juga tengah membuat suatu cetak biru atau blue print. Tidak tanggung-tanggung tiga kementerian bergabung untuk menunjukkan dukungan pada industri fashion Tanah Air. Tiga kementerian tersebut adalah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, dan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Republik Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami fokus untuk mengembangkan fashion Indonesia agar bisa jadi kiblat fashion dunia, setidaknya di Asia. Kami juga fokus pada penguatan branding, dan pengembangan produk berstandar nasional, dengan dibuatnya berbagai regulasi menyangkut hal ini," jelas Sapta Nirwandar, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, saat konferensi pers di Balairung Soesilo Sudarman, Kemeterian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Jalan Medan Merdeka Barat No. 17, Jakarta Pusat, Selasa (5/2/2013).

Pemerintah akan mengusung beberapa strategi agar nantinya industri fashion Indonesia semakin berkembang hingga ke dunia internasional. Beberapa strategi tersebut di antaranya melalui riset, pembinaan, dan peningkatan kompetensi, serta peningkatan kerja usaha.

Saat ini bentuk konkrit dari perwujudan regulasi tersebut dimulai dengan acara Indonesia Fashion Week (IFW) 2013. Acara yang diprakarsai oleh Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia atau APPMI ini, merangkum semua kebutuhan industri fashion lokal dalam satu waktu. IFW mempersatukan semua pelaku fashion, kreator, pelaku bisnis/investor, hingga klien potensial. Setidaknya tercatat lebih dari 208 desainer lokal dan internasional serta 503 brand, yang akan berkontribusi untuk acara ini.

Untuk ke depannya, pemerintah juga akan fokus pada pengembangan fashion ready to wear serta penguatan branding produk Indonesia. Usaha lain yang juga ditempuh untuk membuat fashion lokal Indonesia menjadi kiblat fashion Asia adalah dengan dibuatnya standar nasional untuk menjamin mutu produksi.

(asf/eny)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads