Auto Salting, Lee Kwang Soo Kaget Lihat Aksi Pacar di Blue Dragon Awards
Pasangan artis Korea, Lee Kwang Soo dan Lee Sun Bin viral membuat netizen ngakak dengan interaksi mereka di Blue Dragon Film Awards 2025. Terlebih sang aktris menunjukkan aksi tak terduga, sukses membuat Lee Kwang Soo salah tingkah di atas panggung.
Lee Kwang Soo dan Lee Sun Bin telah menjalin hubungan asmara selama delapan tahun. Sebelum menghadiri acara penghargaan Blue Dragon Film Awards 2025 pada Rabu (19/11/2025) malam, keduanya kerap dicecar pertanyaan seputar pernikahan saat diundang menjadi tamu acara televisi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bukan hanya penggemar, banyak rekan artis yang menunggu momen Lee Kwang Soo dan Lee Sun Bin bersanding di pelaminan. Keduanya pertama kali bertemu saat Lee Sun Bin tampil sebagai bintang tamu dalam variety show yang pernah dipandu Lee Kwang Soo, Running Man pada tahun 2016 lalu.
Bintang drama Korea The Potato Lab itu mengakui Lee Kwang Soo sebagai tipe idealnya. Ia menyukai kepribadian Lee Kwang Soo yang jenaka di Running Man, namun sebenarnya pendiam di kehidupan nyata. Hubungan mereka berkembang hingga dikonfirmasi pacaran oleh agensi setelah dua tahun.
Kini banyak penggemar yang melihat bagaimana Lee Kwang Soo dan Lee Sun Bin adalah pasangan serasi. Pasalnya Lee Sun Bin tiba-tiba memperlihatkan gestur kocak saat melihat kekasihnya maju ke atas panggung untuk membacakan nominasi penghargaan Best Director di Blue Dragon Film Awards 2025 bersama Kim Woo Bin.
Setelah Lee Kwang Soo dan Kim Woo Bin memperkenalkan diri dan memberikan hormat di atas panggung, camera man sontak menyorot reaksi Lee Sun Bin yang duduk di kursi penonton.
@inipostsukasuka kwangsoo ft. kim woobin and lee sunbin xixixi and woobin said "kwangsoo sunbaenim" ㅋㅋㅋㅋ | #leekwangsoo #kimwoobin #leesunbin #bluedragonfilmawards #fyp ♬ original sound - Music Lyrics🎶
Sadar dengan sorotan kamera yang fokus menyorot wajahnya. Lee Sun Bin, yang awalnya bertepuk tangan, tiba-tiba membuat bentuk teropong dengan tangannya sambil menatap ke arah Lee Kwang Soo. Hal itu membuat Lee Kwang Soo salah tingkah dan diam terpaku, sementara Kim Woo Bin tertawa lepas.
Lee Kwang Soo hanya bisa menghela napas dan mencoba menahan tawa sebelum mulai membacakan nominasi. Interaksi mereka pun viral menjadi perbincangan netizen di media sosial.
Lucunya banyak netizen menyorot bahwa kedua aktor lawak, Lee Kwang Soo dan Kim Woo Bin memiliki pacar yang cantik. Rekan Lee Kwang Soo di variety show Green Bean, Red Bean itu sudah lama 10 tahun berpacaran dengan Shin Min Ah.
Tak sedikit pula netizen yang salah fokus, menyorot kecantikan pacar Lee Kwang Soo. Visual Lee Sun Bin disebut perpaduan Han So Hee dan Song Hye Kyo.
Kekasih Lee Kwang Soo, Lee Sun Bin menampilkan aksi kocak di Blue Dragon Film Awards 2025. Foto: dok. KBS2 |
"akhirnya percaya kata2 kwangsoo gak bakal putus sampai kapanpun orng keduanya kocak begini ya cocok🤣🤣" komentar seorang netizen di TikTok.
"sama2 punya pacar cantik... sama2 pacaran lama😂" tulis seorang netizen.
"kalau liat sun bin itu kayak perpaduan song hye kyo sama han so hee.. cantik bgt," ujar netizen, yang terpana dengan kecantikan Lee Sun Bin.
"gini kan bgus ya ges gak perlu privat🥰🥰" timpal netizen lain, yang berharap pasangan artis Korea lain juga terang-terangan seperti Lee Kwang Soo dan Lee Sun Bin.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































