5 Drakor Terbaru Rating Tinggi 2025 yang Wajib Kamu Tonton Bulan Ini!
Tahun ini banyak drama Korea hadir memukau para penonton dengan alur cerita yang memikat. Pada Oktober ini ada beberapa drakor terbaru rating tinggi yang tak boleh untuk dilewatkan.
Kesuksesan drama Korea biasanya diukur dengan perolehan rating yang tinggi. Beberapa drama Korea yang tayang pun mencuri perhatian penonton mulai dari cerita romantis hingga thriller.
September kemarin, Queen Mantis dan Bon Appetit Your Majesty jadi serial populer yang meraih rating tinggi menurut perhitungan AGB Nielsen. Bon Appetit Your Majesty berhasil meraih rating 17,1% di episode terakhir, sementara itu Queen Mantis meraih 7,9%.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Awal Oktober ini ada drama Korea yang baru tayang. Lalu, mana saja yang berhasil meraih rating tinggi?
Berikut adalah daftar drama Korea terbaru rating tinggi periode awal Oktober ini:
1. Our Golden Days
Our Golden Days Foto: Dok. KBS |
Our Golden Days masih menduduki peringkat teratas sebagai drama Korea terbaru rating tinggi 2025. Dua episode terbarunya yang tayang pada 4 dan 5 Oktober 2025 meraih rating AGB Nielsen 13,3 % dan 12,2%.
Sinopsis Our Golden Days mengisahkan Lee Ji Hyuk (pemain Jung Il Woo) dan seluruh keluarga anggotanya tiba-tiba menjadi pengangguran. Sedangkan Ji Eun Oh (pemain Jung In Sun) menjadi tulang punggung keluarga, bekerja sebagai manajer kafe, mengelola kantor desain interior, dan membantu di toko ibunya.
2. Shin's Project
Drama Korea Shin's Project Foto: dok. tvN |
Shin's Project memulai ratingnya dengan 6,4% dan terus mengalami kenaikan. Serial yang dijadwalkan tayang dengan jumlah 12 episode ini meraih rating tertinggi 8,7% di episode kelima.
Cerita Shin's Project mengisahkan tentang pria bernama Shin (pemain Han Suk-Kyu) yang menjalankan restoran ayam. Beliau adalah seorang negosiator lingkungan, yang selalu muncul ketika terjadi perselisihan antar tetangga dan menjadi penengah perselisihan mereka. Dia menyelesaikan perselisihan dengan cepat dan akurat. Shin juga berjuang melawan ketidakadilan.
3. A Hundred Memories
Foto: dok. ENA
Berlatar tahun 1980-an, sinopsis A Hundred Memories mengisahkan Go Young-Rye (pemain Kim Da-Mi) bekerja sebagai kondektur bus. Ia rajin bekerja untuk membantu ibunya menafkahi keluarga. Sahabatnya adalah Seo Jong-Hee (pemain Shin Ye-Eun) dan juga bekerja sebagai petugas bus. Sementara itu, Han Jae-Pil (Heo Nam-Jun) adalah putra seorang pemilik department store. Ia adalah cinta pertama Go Young-Rye dan Seo Jong-Hee.
4. Walking On Thin Ice
Foto: dok. KBS2
Walking On Thin Ice menceritakan kisah Kang Eun Soo, seorang ibu rumah tangga yang hidupnya mendadak berubah setelah bertemu Yi Kyeong. Keduanya tiba-tiba terlibat dalam kasus penyelundupan narkoba dan menjadi buronan detektif
5. Ms Incognito
Foto: dok. ENA
Alur cerita drama Korea Ms. Incognito mengikuti kisah Kim Young Ran (pemain Jeon Yeo Bin), yang bekerja sebagai bodyguard untuk pemilik perusahaan konglomerat Gasung Group. Ia melakukan pernikahan kontrak dengan bos Gasung Group, Ga Seung Ho (pemain Moon Sung Geun) yang tidak punya banyak waktu untuk hidup.
Itulah daftar drama Korea terbaru rating tinggi periode awal Oktober 2025 ini. Manakah judul di atas yang jadi favoritmu?
Health & Beauty
Rahasia Kulit Lebih Cerah dengan Duo Numbuzin No. 5 yang Wajib Masuk Skincare Routine Kamu!
Elektronik & Gadget
Udara Lebih Bersih & Wangi dengan Ravelle Airy Premium Air Purifier HEPA13 + Aromatherapy
Elektronik & Gadget
Baseus EnerFill FC11 10000mAh Fast Charging Powerbank, Solusi Anti Lowbat Tanpa Ribet Kabel!
Health & Beauty
Aroma Clean & Effortless untuk Sehari-hari, Alchemist Eau de Parfum Pink Laundry vs Powder Room!
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
















































