Tragis, Influencer Meninggal Setelah Koma di Malam Pernikahan
Influencer asal Bosnia, Adna Rovčanin-Omerbegović, meninggal dunia di usia 26 tahun. Kematiannya di usia muda begitu mengenaskan setelah ia mengalami koma pada malam pernikahannya.
Menurut laporan media Dnevni Avaz, Adna jatuh sakit saat resepsi pernikahan yang digelar pada 13 September di Hotel Hollywood, Sarajevo. Ia segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.
Tak lama kemudian kondisinya memburuk hingga koma. Adna akhirnya meninggal dunia dua hari kemudian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berita kepergiannya meninggalkan duka mendalam, baik bagi keluarga maupun para penggemarnya. Sejumlah ucapan belasungkawa membanjiri media sosial.
"Kemarin engkau masih bersama kami, hari ini kami melepasmu. Beristirahatlah dengan tenang, Adna tersayang," komentar netizen.
"Tidak adil rasanya hidup seseorang yang masih muda harus berakhir sedini ini," tulis lainnya.
Penyebab pasti kematian Adna hingga kini masih belum jelas. Autopsi telah dilakukan untuk mencari tahu detail medis yang mendasari tragedi tersebut. Setelah kabar duka ini, akun media sosial miliknya pun dinonaktifkan.
Ratusan pelayat hadir saat Adna disolatkan di Masjid Kobilja Glava pada 17 September. Sahabat yang turut hadir saat pemakamannya mengenang Ada sebagai sosok yang peduli terhadap orang lain, sehingga sesuai dengan pekerjaannya yakni sebagai perawat.
"Adna selalu mencintai pekerjaannya membantu orang lain. Ia mendedikasikan hidupnya sebagai perawat di Old City Health Center, sementara kecintaan pada rias wajah ia tekuni sebagai hobi yang kemudian berkembang," ungkap sahabat.
Selain bekerja sebagai perawat, Adna juga memiliki sebuah salon di Sarajevo. Ia meninggalkan seorang suami, empat saudara perempuan, serta kedua orang tuanya.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
TikTok Viral Verificator
Nyesek! Viral Curhat Wanita Setia 7 Tahun, Temani dari Nol Gagal ke Pelaminan
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen












































