Brigitte Macron ke Museum Nasional, Terpukau Rancangan Desainer Indonesia
Ibu Negara Prancis Brigitte Macron sangat menikmati kunjungannya ke 'L'Art Botanique du Paradis' di Museum Nasional, Jakarta, pada Rabu (28/5/2025). Tak hanya terpukau oleh koleksi pameran, ia juga mengagumi kuliner Indonesia yang disajikan.
'L'Art Botanique du Paradis' digelar oleh putra Presiden RI Prabowo, Didit Hediprasetyo, dalam rangka kunjungan kenegaraan Presiden Prancis Emmanuel Macron ke Indonesia, sekaligus merayakan 75 tahun hubungan bilateral kedua negara.
Brigitte Macron saat mengunjungi Museum Nasional, Jakarta. (Foto: Dok. Kemenpar RI) |
Pameran eksklusif tersebut menampilkan karya para insan kreatif Tanah Air dari lintas bidang, seperti mode, interior, hingga seni rupa. Busana yang dipamerkan antara lain kreasi desainer Biyan Wanaatmadja, Edward Hutabarat, Sapto Djojokartiko, Auguste Soesastro, Asha Smara Darra (Oscar Lawalata Culture), dan Wilsen Willim.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Winda Malika Siregar, rekan Didit yang ikut mempersiapkan pameran tersebut, menuturkan betapa Brigitte sangat antusias melihat koleksi yang ditampilkan.
"Madame (Brigitte Macron) sampai overstay di sini. Beliau juga datang lebih awal," ungkap Winda kepada Wolipop selepas pameran.
Momen Brigitte Macron menikmati santapan kuliner Indonesia di Tenun Rose Lounge saat pameran 'L'Art Botanique du Paradis' di Museum Nasional. (Foto: Dok. Kemenpar RI) |
Winda mengatakan, hampir dua jam Brigitte berada di Museum Nasional. Ia sempat diajak menyambangi beberapa ruangan museum yang telah dipersolek secara khusus menjadi instalasi yang stylish. Selain Didit, Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana turut mendampingi Brigitte yang hadir dalam padanan modis setelan biru navy berhiaskan kancing statement, dengan ankle boots.
Tiba di Tenun Rose Lounge, ruangan bernuansa pink yang dipersiapkan oleh desainer interior Vivianne Faye, Brigitte berkesempatan mencicipi kuliner khas Indonesia. Hanya saja, tak semua hidangan dimakan oleh perempuan 72 tahun itu karena waktunya yang terbatas. Namun, Brigitte tetap antusias menikmati sajian kuliner Nusantara, terutama kue tradisional.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
Sosok Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Diisukan Jadi James Bond
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil















































