Heboh Selebgram Cantik Disebut Bunuh Diri, Ternyata Palsukan Kematian Sendiri
Di era media sosial, orang-orang berlomba-lomba untuk mendapat perhatian. Namun seorang influencer dianggap kelewatan karena memalsukan kematiannya sendiri. Shi Xiao Nian Oh atau yang dikenal sebagai Sun bahkan pura-pura bunuh diri, mengaku karena diperas uang.
Sun dikenal di media sosial China sebagai influencer kecantikan. Pada 11 Mei lalu, seseorang yang mengaku sebagai sepupu Sun menyebut bahwa wanita cantik tersebut telah meninggal setelah berusaha mengakhiri hidupnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Komentar dalam postingan Sun pun menyatakan bahwa gadis 18 tahun tersebut meninggalkan catatan bunuh diri dan rekaman suara. Dari situ, seseorang disebut berusaha memeras Sun dan meminta uang 1,3 juta yuan (Rp 2,9 miliaran) darinya. Pelaku kemudian menghantam selebgram itu hingga tewas.
Shi Xiao Nian Oh, Sun Foto: Weibo |
Postingan tersebut jadi viral lalu polisi segera meluncur untuk melakukan penyelidikan. Setelah diinvestigasi, pihak berwajib di Chengdu, Sichuan, China mengungkap bahwa berita tersebut adalah hoax. Mereka mengkonfirmasi lewat telepon dan video call bahwa Sun masih hidup dan sehat.
Dilaporkan Chinadailyasia bahwa Sun telah mengarang cerita bunuh diri karena keinginannya sendiri dan sengaja menyebarkan informasi itu di media sosial. Sun mengaku berpura-pura sebagai sepupu untuk memposting pesan yang menipu follower di bagian komentar.
Sampai saat ini polisi masih melakukan penyelidikan atas kasus pemalsuan kematian ini. Dilaporkan bahwa kemungkinan Sun akan menerima konsekuensi karena memalsukan fakta dan mengganggu ketertiban publik.
Sun sendiri mengaku memiliki alasan dibalik kecerobohannya. Ia bersikeras terpaksa mengambil tindakan ekstrem tersebut karena menerima difitnah, dilecehkan secara online, dan diperas. Selama dirundung, ia tidak pernah membayar orang tersebut atau membuat laporan polisi tapi sudah memblokirnya.
Informasi dalam artikel ini tidak ditujukan untuk menginspirasi kepada siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Bagi pembaca yang merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.
(ami/ami)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga














































