Paris Jackson Balas Kritikan karena Pakai Baju Transparan: Kita Ini Hewan
Penampilan Paris Jackson banjir kritikan saat menghadiri fashion showw Stella McCartey di Paris Fashion Week, pekan lalu. Kala itu, putri Michael Jackson ini mengenakan gaun transparan.
Gaun hitam menerawang tersebut berpotongan H-line dengan garis leher off-shoulder. Tampil minimalis, model dan aktris 26 tahun ini tampak tak mengenakan dalaman di balik gaunnya.
Paris Jackson. Foto: Swan Gallet/WWD via Getty Images |
Gaya Paris Jackson pun mendapat banyak komentar di media sosial. Sebagian besar mengritik penampilannya yang dianggap terlalu vulgar karena mengekspos jelas bagian intim.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak terima dihujat, Paris mengungkapkan kekesalannya lewat Instagram. Menurutnya pilihan busana adalah kebebasan setiap individu, termasuk dirinya.
Paris bahkan menyebut bahwa manusia sebenarnya tak lain adalah salah satu spesies hewan.
Paris Jackson. Foto: Swan Gallet/WWD via Getty Images |
"Saya ingin menunjukkan bahwa setiap orang berhak atas pendapat mereka sendiri. Dan, kita adalah hewan. Pada satu titik, kita mematuhi hukum alam," tuturnya.
Wanita yang pernah juga seorang musisi ini menambahkan, "Ada harmoni yang bekerja dengan sangat baik untuk planet ini hingga suatu hari, manusia memutuskan bahwa kita bukan hewan, kita akan mengenakan pakaian dan kita akan memerintah semua hewan lainnya."
(hst/hst)
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Home & Living
3 Alat Kebersihan Ini Pasti Akan Kamu Butuhkan di Rumah, Cek Produknya di Sini!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam













































