Punya Tahi Lalat di Dada, Kate Moss Benci Pemotretan Topless
Pemotretan tanpa busana sudah biasa dilakukan supermodel Kate Moss. Namun sebelumnya, ia sangat membenci pemotretan tersebut.
Kate Moss mengungkapkan bahwa rasa benci itu muncul semasa remaja karena tidak percaya diri dengan tahi lalat di salah satu payudaranya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kate Moss tampil di Victoria's Secret Fashion Show 2024. (Foto: Masato Onoda/WWD via Getty Images) |
"Di usia yang sangat muda, saya mulai bekerja. Saya harus berpose topless, dan saya sangat sadar diri. Saya punya tahi lalat di payudara kanan, dan saya sangat membencinya hingga menangis. Saya tidak pernah ingin menunjukkannya," ungkap model 50 tahun asal Inggris itu di podcast Fashion Neurosis, seperti dikutip Female First.
Kate mulai meniti karier sebagai model pada usia 14 tahun setelah bakatnya ditemukan oleh agensi model. Ia kemudian mulai dikenal setelah berpose topless saat dipotret fotografer ternama Corinne Day untuk majalah The Face.
Potret Kate Moss di usia muda. (Foto: Dok. Instagram) |
"Saya tidak pernah ingin topless. Saya menangis, tetapi saya harus melakukannya karena fotografer mengatakan, 'Jika kamu tidak melakukan ini, saya tidak akan mempekerjakanmu untuk pemotretan berikutnya.' Jadi, saya harus mengatasinya. Akhirnya, saya menyadari bahwa tidak ada yang benar-benar peduli dengan tahi lalat saya," ungkap Kate.
Lama kelamaan Kate belajar menerima kekurangan fisiknya dan mulai merasa nyaman saat harus dipotret tanpa busana di depan kamera.
Ia menuturkan, "Sebagai model, kamu tidak bisa terlalu sadar diri karena tubuhmu adalah wadah untuk imajinasi orang lain.
(dtg/dtg)
Elektronik & Gadget
Dua Powerbank Wireless Magnetic Kekinian, Pilihan Praktis Biar Gadgetmu Nggak Mati Saat Dibutuhkan!
Health & Beauty
Bibir Lembab, Sehat, dan Nyaman Seharian dengan 3 Lip Balm Favorit yang Wajib Kamu Coba!
Elektronik & Gadget
Setrika Mini & Traveling yang Praktis, Ringkas, Cepat Panas, dan Siap Dipakai Kapan Aja
Elektronik & Gadget
Solusi Rumah Anti Lembab yang Ringkas dan Praktis dengan Tixx Dehumidifier!
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady
Sinopsis The Judge Returns, Ji Sung Jadi Hakim Korup, Balik ke Masa Lalu
Perampok Gugat Balik Nana eks After School, Kini Ngaku Diimingi 40 Juta Won
7 Rekomendasi Drama Korea tentang Musuh Jadi Cinta yang Bikin Baper
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady













































