Kate Moss dan Cucu Bob Marley Dikabarkan Pacaran, Usia Terpaut 23 Tahun
Kate Moss disebut-sebut punya gandengan baru. Usia pria tersebut bahkan terpaut jauh lebih muda dari sang model senior ternama yang berusia 50 tahun itu.
Pria yang dimaksud adalah Skip Marley, cucu dari bintang musik sekaligus pelopor genre reggae Bob Marley. Rumor tersebut muncul saat keduanya kedapatan bersama di Turki baru-baru ini.
Mengikuti jejak kakeknya, Skip juga seorang musisi. Pria 27 tahun itu merupakan putra dari Cedella, putri kedua mendiang Bob Marley.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Daily Mail mengabarkan, Kate Moss kedapatan menyaksikan penampilan Skip di sebuah hotel Bodrum, sebuah kawasan resor di Turki, pada akhir pekan lalu.
Masih di acara yang sama, keduanya sempat terabadikan sedang berjalan bersama dalam rombongan. Skip yang berambut gimbal terlihat menggandeng tangan Kate.
"Kate digiring tim keamanan. Saya agak kurang yakin jika ada hubungan khusus di antara keduanya, tapi dia jelas sangat mengidolakan Skip. Sebuah momen yang manis, dan tidak ada friksi," ujar seorang sumber.
Jika percintaan mereka terbukti benar, ini bukan kali pertama ikon fashion Inggris itu menjalin hubungan mesra dengan pria yang lebih muda.
Kate sendiri sebenarnya masih berpacaran dengan fotografer Inggris Count Nikolai von Bismarck yang berusia 37 tahun. Namun, mereka terakhir kali terlihat bersama di Paris pada Januari lalu saat merayakan ulang tahun Kate.
Kate juga pernah menikah dengan rocker band indie Jamie Hince pada 2011 sebelum akhirnya bercerai lima tahun kemudian. Pria lain yang pernah bersama Moss, ada Pete Doherty dan Jefferson Hack.
Lila Moss, putri Kate, merupakan hasil hubungannya dengan Jefferson. Dia lahir pada 29 September 2002.
(dtg/dtg)
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
Mantan Desainer Marni Pindah ke GU Uniqlo, Siap Rancang Fashion Ramah Kantong
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang











































