Aktor Song Jae Rim Dimakamkan Hari Ini, Terungkap Sempat Diteror Penguntit
Kepergian Song Jae Rim mengungkap fakta baru yang mengejutkan. Bintang drama Korea Queen Woo yang dinyatakan meninggal pada Selasa (12/11/2024) itu sempat diteror fans penguntit asal Jepang.
Song Jae Rim ditemukan meninggal dunia di apartemennya bersama surat wasiat dua halaman dan konsentrat nikotin. Penyebab kematiannya masih meninggalkan tanda tanya. Namun, tak sedikit yang menduga aktor 39 tahun itu memilih mengakhiri hidup.
Di tengah masa berkabung, media Korea Sports Kyunghang mengabarkan Song Jae Rim adalah korban teror dari seorang fans penguntit asal Jepang. Fans penguntit itu terus-menerus menyebarkan informasi pribadi Song Jae Rim. Tak hanya mengunggah foto-foto sang aktor, tetapi juga orang-orang yang berada di sekitarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak sedikit penggemar Song Jae Rim yang sudah menegur aksi fans penguntit tersebut. Lewat akun Twitter-nya @gift_reply_QA, dia menjelek-jelekan kerabat Song Jae Rim.
Menurut seorang sumber dari industri hiburan Korea, fans penguntit ini terobsesi mengusik kehidupan Song Jae Rim. Foto-foto teman dekat dan keluarga Song Jae Rim yang dibagikan pemilik akun Twitter @gift_reply_QA bahkan tidak diburamkan.
Cuitan-cuitan yang dibuatnya juga berbau fitnah. "Apakah hadiah dari penggemar menjadi penawaran untuk (....)?" "Bisakah aktingmu menyembunyikan sifatmu yang keji?" tulis fans penguntit Song Jae Rim.
Cuitan dari fans penguntit Song Jae Rim Foto: dok. theqoo |
Setelah mendengar kabar kepergian Song Jae Rim yang tragis, banyak penggemar yang mengutarakan kemarahan mereka terhadap fans penguntit tersebut. Meskipun belum ada kaitan langsung dengan kematian Song Jae Rim, reaksi keras dari netizen membuat fans penguntit asal Jepang itu menonaktifkan akun Twitter @gift_reply_QA.
Sementara itu, jenazah Song Jae Rim dimakamkan hari ini, Kamis (14/11/2024) pukul 12.00 KST di Krematorium Kota Seoul. Sejumlah rekan artis telah mengirimkan karangan bunga dan menyampaikan belasungkawa. Di antaranya Kim Soo Hyun, So Ji Sub, Han Ye Seul, Go Kyung Pyo, Kim Dong Wook, Kang Hanna, dan Shin Ye Eun.
(rcp/rcp)
Hobi dan Mainan
Menariknya Iron Man Mark 39, Action Figure Resmi Marvel yang Mudah Dirakit dan Siap Pajang
Kesehatan
Sering Pegal & Kaku Saat Kerja? Lenovo Massage Gun 8 Kepala Ini Jadi Andalan Kaum Jompo
Kesehatan
Solusi Teeth Whitening Tanpa Ribet ke Klinik! Dengan PUTIH Wireless Whitening Light
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
Mantan Desainer Marni Pindah ke GU Uniqlo, Siap Rancang Fashion Ramah Kantong
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak












































