Viral Mahasiswa KKN Tiup Lilin Saat Ultah Bikin Heboh Sebabkan Kebakaran
Viral kisah kejadian tak terduga yang dialami kelompok mahasiswa ini saat menjalani masa Kuliah Kerja Nyata (KKN). Pasalnya, saat mereka memberikan kejutan untuk salah satu mahasiswa yang ulang tahun, percikan api pada lilin kue ulang tahun malah menyebabkan kebakaran.
Kejadian tersebut mulai menjadi sorotan berawal dari postingan akun TikTok @panggilminggu. Pada awal video terlihat seorang mahasiswi sedang membawa kue lengkap dengan lilinya.
"Lagi KKN, ada teman ultah, eh>> malah posko kebakaran gara-gara lilin," tulis keterangan @panggilminggu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
@panggilminggu Lilin yg salah🙏🏻 #f #lilin #ultah #kebakaranrumah #kkn ♬ sonido original - MELISSA Elly 🌺
Dalam video yang berdurasi 13 detik itu terlihat dia memberikan kejutan dan ada teman yang usil dengan cara melempar telur mentah ke mahasiswa yang sedang ulang tahun.
Kemudian ia tak menyangka jika lilin dari kue ulang tahun malah menyebabkan posko tempat KKN kebakaran. Wolipop sudah menghubungi akun TikTok @panggilminggu, ia sudah memberikan izin untuk mengutip postingannya.
Dalam video selanjutnya, ia merekam suasana rumah yang menjadi posko itu dan tampak para mahasiswa berusaha memadamkan api. Video tersebut sudah ditonton lebih dari 6,1 juta kali dan langsung mendapatkan banjir komentar dari warganet.
"Woi kelanjutan tu posko gmn anying😭 kesian bet kgk ada tempat tinggal lagi," tulis akun TikTok @pal.palle.
"Trauma pake lilin magic soalnyaa perna surprisein ade gue trs d tinggal ke bawahh eh pas balik ke atasss kamar gue kebakarr kasur pun ikut hangus hp pun setengah gosong hahah," saut akun @hanna🦋🪻🫧🐦.
"Trs yang ganti rugi siapa?" tanya akun @cyaa_313.
"Saking meriah nya ngundang sedesa buat tiup lilin😭," ujar akun @arendelle.
Dalam unggahan video lainnya, @panggilminggu mengungkapkan kebakaran tersebut tidak menyebabkan seluruh posko terbakar. Sebab hanya area wajan di dapur saja yang terbakar.
"Posko gue aman guys,yg kebakar cuma dapur dan peralatan masak," tulisnya.
(gaf/eny)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare











































