Curhat Jung Hae In Alami Gangguan Panik Hingga Takut Baca Komentar Netizen
Jung Hae In terang-terangan menceritakan kondisi kesehatan mentalnya setelah membaca komentar jahat netizen. Bintang drama Korea Love Next Door itu mengaku sempat mengalami insomnia dan gangguan panik, bahkan takut bertemu orang-orang.
Pada Rabu (9/10/2024), Jung Hae In tampil sebagai salah satu bintang tamu di acara televisi tvN You Quiz On The Block. Dalam kesempatan itu, Jung Hae In mengaku tidak selalu bahagia dengan hidupnya. Sang aktor begitu mencemaskan penilaian dari netizen.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jung Hae In mengungkap dirinya sempat mengalami insomnia dan gangguan panik karena komentar jahat netizen. Foto: dok. tvN |
"Aku menderita insomnia parah dan aku tidak selalu bahagia. Aku pikir komentar jahat adalah segalanya di dunia ini. Ada saat ketika aku begitu takut dan cemas dengan penilaian publik tentangku," ungkap Jung Hae In kepada Yoo Jae Suk, yang menjadi pemandu acara You Quiz On The Block.
Tak jarang Jung Hae In juga memikirkan keberadaannya sebagai seorang aktor. Dia memilih untuk menyendiri dan mengurung diri di rumah ketika pikiran tersebut menghantuinya. Selain insomnia, Jung Hae In juga dihadapkan dengan gangguan panik.
"Aku memikirkan tentang keberadaanku sendiri. Apa yang aku lakukan? Kenapa aku hidup? Ada saat ketika aku tidak aku tidak keluar rumah untuk waktu yang lama dan ada saat ketika aku hidup menyendiri. Aku juga mengalami gangguan panik. Aku takut bertemu orang," jelas aktor 36 tahun itu.
Kini Jung Hae In mulai berdamai dengan situasi yang dihadapinya. Aktor yang digosipkan berpacaran dengan Jung So Min itu sudah tidak terlalu memikirkan komentar jahat netizen. Dia menyadari akan ada orang yang mendukungnya dan membencinya.
Jung Hae In ingin fokus menunjukkan akting dan penampilan terbaiknya kepada orang-orang yang telah mendukungnya selama ini.
"Saat itu, aku membaca semua komentar jahat. Sekarang aku tahu bahwa ada orang yang mendukungku dan aku tahu bahwa ada orang yang membenciku."
"Apa yang dapat kulakukan jika mereka membenciku? Setelah menyadari bahwa aku tidak bisa dicintai semua orang, aku berpikir, aku akan melakukan yang terbaik untuk orang-orang yang mencintai dan mendukungku," pungkas Jung Hae In, seperti dilansir dari iMBC.
(rcp/rcp)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026












































