Siap Jadi Ayah, Song Joong Ki Tampak Jalan-jalan Bareng Istri dan Bayinya
Aktor Korea Song Joong Ki baru-baru ini terlihat di sebuah taman bersama keluarga kecilnya. Penggemar yang berpapasan dengan Song Joong Ki membagikan video pertemuannya dengan bintang drama Korea Vincenzo yang resmi jadi seorang ayah itu.
Seperti diketahui, Song Joong Ki telah menyambut kelahiran anak pertamanya bersama sang istri Katy Louise Saunders pada Rabu (14/6/2023). Anak Song Joong Ki lahir di Roma, kampung halaman istrinya dan sebentar lagi genap berusia setahun.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Song Joong Ki berjalan-jalan di roma saat istrinya hamil. Foto: dok. Instagram @song_joong_ki__forever |
"Saat ini, aku sedang di Italia. Di sini, di kampung halaman istriku di Roma, kami menyambut kelahiran bayi kami. Anak laki-laki itu terlihat sehat... baik bayi dan ibunya... dalam keadaan sehat. Setelah menyambut anak kami dalam keadaan sehat dan bahagia, aku merawat keluargaku dengan perasaan bahagia dan bersyukur," tulis Song Joong Ki saat membagikan kabar kelahiran bayinya.
"Aku rasa putra kami adalah hadiah yang paling berharga yang menemukan kami, pasangan suami istri yang sangat ingin membangun keluarga bahagia," sambungnya.
Dalam video yang tersebar di media sosial, Song Joong Ki membalas sapaan penggemar yang mengenalinya saat berjalan-jalan di taman. Namun, aktor 38 tahun itu berusaha melindungi privasi keluarganya. Song Joong Ki menghalangi istrinya Katy Louise Saunders yang sedang membawa bayi mereka di dalam stroller.
Pasangan suami istri itu terlihat kasual mengenakan kaos dan sneakers. Song Joong Ki mengenakan oversized shirt berwarna krem, celana jeans, sneakers putih, juga topi berwarna biru. Sedangkan Katy Louise Saunders memakai atasan panjang berwarna putih, yang dipadukan dengan vest panjang berwarna abu-abu.
How to protect his wife and son, I'm going to cccryyyyy i looove hiim🥹🥹🥹#songjoongki pic.twitter.com/VJVsqS5Cwt
— ➪ (@jx8ilx) May 18, 2024
Song Joong Ki kini menjalani hari-harinya sebagai seorang ayah. Keluarga kecil itu tampak membawa anjing peliharaan mereka, Nala, berjalan-jalan di taman pada pagi hari.
Ini adalah pertama kalinya Song Joong Ki terlihat membawa bayinya. Sebelumnya Song Joong Ki dan Katy Louise Saunders menikmati kencan berdua sambil menonton pertandingan baseball pada Maret 2024.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































