Viral Tren Shimmer, Wanita Ini Pakai 'Eyeliner' Bisa Menyala
Setelah Ramadan core, di media sosial kini beredar video tentang Lebaran core, yaitu cuplikan video unik selama Lebaran. Salah satunya, aksi wanita ini memakai efek menyala seperti baju bahan shimmer melalui 'eyeliner'.
Wanita yang diketahui berasal dari Malaysia ini mengunggah video memakai efek shimmer di mata untuk Lebaran 2024. Dia mengaplikasikan lampu yang bisa menghasilkan warna-warni di area mata seperti eyeliner.
Ia mengunggah video kocak tersebut melalui akun TikToknya @sitinurhaliza13. Dalam video terlihat, wanita yang mengenakan hijab merah ini sudah berdandan. Kemudian dia menambahkan efek shimmer dengan lampu ukuran kecil seperti eyeliner. Diketahui lampu tersebut menyala dengan menggunakan power bank.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Malaysia shimmer di mata 2024," tulis akun TikTok @sitinurhaliza13.
Aksi Siti Nurhaliza yang memakai 'eyeliner' yang bisa menyala untuk Lebaran 2024, bikin ngakak warganet di TikTok. Foto: Dok. TikTok @sitinurhaliza13. |
Unggahan video Siti yang menggunakan efek menyala pada bagian mata ini sudah ditonton lebih dari 16,9 juta Views dan langsung viral.
"Kaum yg pengen nimpuk ☝️," ngakak pengguna TikTok @LUπOX™.
"Peci rgb ✔️gamis rgb ✔️alis rgb ✔️next apa lagi :v," ucap akun @khsann.
"Tahun ini semuanya LED 😩sampe" daleman pake yg LED skalian😩 gatakut mati lampu jadiny," saut akun @Yuna🇵🇸.
"Glow in the dark 😔🙏," timpal akun @xmarzzx_.
"TAUN INI SEMUA MENYALA ABANGGKUUHH 🔥," ngakak akun @fanisasr.
"INI BENERAN SHIMMER SHIMMER 😭😭," kata akun @piyak.
Siti kemudian menjawab pertanyaan warganet yang penasaran dengan lampu tersebut ketika terkena air. Dia mengunggah video selanjutnya di TikTok dengan mempraktekan ketika mengguyur wajah menggunakan lampu tersebut. Dalam video terlihat 'eyeliner' Siti tetap menyala.
Aksi Siti Nurhaliza yang memakai 'eyeliner' yang bisa menyala untuk Lebaran 2024, bikin ngakak warganet di TikTok. Foto: Dok. TikTok @sitinurhaliza13. |
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN













































