Gaya Prilly Latuconsina Mancing, Simpel Tapi Mewah Tenteng Tas Rp 70 Juta
Prilly Latuconsina belakangan ini tampaknya sedang gemar menjajal hobi barunya memancing. Melalui akun Instagram pribadinya aktris 27 tahun itu membagikan keseruannya saat memancing ikan di sebuah empang.
Dari mulai mempersiapkan alat pancing hingga umpan tampak dilakukan oleh Prilly sendiri. Dari gayanya tampaknya Prilly sudah cukup mahir dalam hal tersebut.
Bersama salah satu rekannya, Prilly terlihat begitu asik memancing. Ia berusaha sekuat tenaga menarik ikan yang telah masuk dalam perangkapnya. Setelah berhasil, Prilly pun terlihat berpose bersama ikan berukuran cukup besar yang ditangkapnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Wacana yang akhirnya terlaksana. Ini mancing sampe gelap tapi belum rezekinya dapet ikan yang kita incer. Next mancing harus dapet! @cikal," tulis Prilly dalam keterangan unggahannya.
Tampil santai, Prilly mengenakan kaos hitam yang dipadukan dengan celana pendek yang juga berwarna hitam. Dalam video juga terlihat Prilly membawa alat pancing, boks berisi perlengkapannya untuk memancing, serta sebuah tas hitam.
prilly latuconsina memancing Foto: Instagram/@prillylatuconsina96 |
Meski terlihat simpel dan sederhana, rupanya tas hitam yang dibawa Prilly saat memancing di empang harganya tak main-main. Berasal dari merek mewah Bottega Veneta, tas medium Jodie yang dikenakannya itu ditaksir bernilai Rp 70 juta.
Tas berbentuk seperti anyaman berwarna hitam itu dibuat di Italia. Melansir website resmi Bottega Veneta, tas tersebut terbuat dari bahan kulit domba dengan lapisan kulit anak sapi. Terdapat satu saku dalam berisleting dan satu saku terbuka.
(vio/vio)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket












































