Sinopsis A Good Man, Film Steven Seagal di Bioskop Trans TV
'A Good Man' kembali hadir di Bioskop Trans TV. Film bergenre laga ini tayang pada Senin (18/3/2024), tepatnya pukul 23.45 WIB, setelah film 'The Marksman'.
Dirilis pada 2014, film ini merupakan garapan Keoni Waxman. Karya terdahulunya sebagai sutradara antara lain 'A Dangerous Man' (2009), 'Hunt to Kill' (2010), dan 'Force of Execution' (2012).
'A Good Man' menampilkan aktor laga kawakan Steven Seagal sebagai bintang utamanya. Tampil pula Victor Webster, Tzi Ma, dan Claudiu Bleont.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari segi rating, film produksi Lionsgate Entertainment ini harus puas dengan 4,4/10 bintang dari IMDb. Meski tidak sukses secara box office, film 'A Good Man' mendapatkan sekuel yang bertajuk 'Absolution'.
Sinopsis 'A Good Man'
Dilansir dari detikHot, film berdurasi 140 menit mengetengahkan Alexander (Steven Seagal) yang merupakan pemimpin operasi rahasia di perbatasan Dagestan. Dalam misinya, target utama operasi tersebut adalah teroris Islam Abu Alwaki dan target keduanya ialah Tuan Chen (Tzi Ma).
Namun, operasi yang dijalankannya gagal dan membuat seluruh tim Alexander kehilangan nyawanya. Sedangkan salah satu targetnya yaitu Chen, berhasil meloloskan diri.
Setelah misinya yang gagal itu, Alexander memutuskan untuk pindah ke daerah Eropa Timur. Ia pun mulai membangun hubungan yang baik dengan salah satu tetangganya bernama Lena (Iulia Verdes) dan adik perempuannya, Mya (Sofia Nicolaescu). Mereka juga memiliki seorang kakak bernama Sasha (Victor Webster).
Lena bekerja di sebuah klub yang ternyata milik salah satu bos mafia, Vladimir (Claudiu Bleont). Suatu hari, Alexander mendatangi tempat Lena untuk menemuinya. Namun Vladimir menyuruh anak buahnya untuk memperingatkan Alexander agar menjauhi Lena. Tentu ia menolak keinginan Vladimir dan perkelahian pun terjadi.
Saksikan kisah 'A Good Man' selengkapnya di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 23.45 WIB.
(dtg/dtg)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce











































