TikTok Viral Verificator
Viral Jamaah Naik Perahu Demi Salat Tarawih di Masjid Akibat Banjir di Jambi
Pria ini merekam momen rombongan orang harus naik perahu ke masjid untuk menjalankan ibadah salat tarawih. Momen jemaah yang tarawih harus naik perahu tersebut langsung menarik atensi warganet.
Pada saat Ramadhan, biasanya jemaah pergi salat tarawih dengan berjalan kaki atau naik kendaraan roda empat atau dua. Tapi, tidak dengan warga di Jambi ini yang pulang dan pergi ke masjid untuk salat tarawih menggunakan perahu.
Video jemaah yang untuk tarawih di masjid harus menggunakan perahu ini mulai viral berawal dari unggahan akun TikTok @kausaradinata. Dia merekam saat warga yang berada di masjid hendak pulang ke rumah menggunakan perahu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
@kausaradinata Alhamdulillah tetap rame🙏 #ramadhan2024 #banjir ♬ suara asli - 𝐂𝐄𝐏𝐄𝐊_𝐔𝐍𝐓𝐔 🎱
"Vibes tarawih pertama di Jambi seberang 1 Ramadan 1445 Hijriah," tulisnya.
Dalam video yang berdurasi 20 detik itu terlihat warga tetap memadati masjid walaupun lokasi sekitar masjid penuh dengan genangan air banjir. Video tentang jemaah yang naik perahu tersebut langsung membuat warganet haru.
"Alhamdulillah tetap rame🙏 #ramadhan2024 #banjir," tulis akun TikTok @kausaradinata.
Viral hari pertama Ramadan, warga di Jambi naik perahu untuk bisa salat tarawih berjamaah. Foto: Dok. TikTok @kausaradinata. |
Unggahan tentang jemaah yang naik perahu sudah ditonton sekitar 5,8 juta Views dan mendapatkan banjir komentar dari warganet.
"Ini banjir apa emg kaya gini?" tanya akun @estrella.
"Pahalanya dihitung per skali dayung," ujar pengguna TikTok @Ixs.
"Masha allah effort nya ga main², semoga allah balas dg pahala berlimpah🥺🙏," timpal akun @aldaaa🌻.
"Kita yg tinggal jalan sama pake motor aja masih pada males😩," saut akun @Tataa˚♡⋆.
Konfirmasi Wolipop
Foto keadaan masjid sebelum banjir, Nata memperlihatkan pada saat Lebaran tahun 2023. Foto: Dok. TikTok @kausaradinata. |
Wolipop sudah menghubungi Kausar Adinata yang merekam dan mengunggah video di TikTok. Pria yang akrab disapa Nata ini mengatakan dia memang merekam momen warga yang salat tarawih di Masjid Riyadhul Abidin, Ulu Gedong, Jambi.
"Video TikTok itu tentang sejumlah warga telah selesai melaksanakan salat tarawih pertama di langgar (masjid) Riyadhul Abidin. Namun, yang menjadi sorotan adalah para warga tetap ramai dan antusias menyambut bulan Ramadan walau pun dengan kendala banjir," kata Nata kepada Wolipop, Jumat (15/3/2024).
"Perlu diketahui juga bahwa tempat tinggal kami ini memang memiliki banjir rutin tahunan karena lingkungan kami berada di tepian sungai. Sehingga setiap tahun luapan sungai Batanghari, Jambi ini masuk ke perkampungan yang berdurasi kira-kira 2-3 bulan lamanya. Hal ini sedikit mengganggu aktivitas warga sekitar namun para warga sudah mempersiapkan perahu untuk menjadi kendaraan alternatif di saat banjir," tambahnya.
Nata menjelaskan lokasi masjid berada di Kelurahan Ulu Gedong, Kecamatan Danau Teluk, kota Jambi. Video itu diambilnya pada 12 Maret 2024.
"Kebetulan saya melihat momen menakjubkan ini sehabis salat tarawih, dan saya saya berinisiatif merekam untuk di posting di socmed dengan bangganya bahwa masjid kami tetap ramai walau pun dalam keadaan banjir," jelasnya haru.
Pria yang berusia 24 tahun ini menyebutkan ia juga ikut salut dan kagum dengan para warga yang sudah bergotong royong untuk membuat dermaga yang akan dijadikan tempat sandar perahu-perahu tersebut.
Viral hari pertama Ramadan, warga di Jambi naik perahu untuk bisa salat tarawih berjamaah Foto: Dok. TikTok @kausaradinata. |
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026














































