Penampilan Baru Gigi Hadid, Pangkas Rambut Panjangnya Jadi Begini
Supermodel Gigi Hadid baru-baru ini membuat gebrakan dengan mengubah gaya rambutnya. Pada Jumat (8/3/2024), model 28 tahun itu memperkenalkan gaya rambut baru melalui sebuah video yang dibagikan di Instagram pribadinya.
Dalam video tersebut, terlihat sang hairstylist, Chris McMillan, sedang memotong rambut panjangnya. Dalam video tersebut, Gigi terlihat menawan dengan gaya barunya. McMillan menyentuh rambutnya yang baru dipotong dan memamerkannya.
"Makan malam dan potongan baru ✂️," begitu tulis Gigu dalam keterangan videonya, dengan mencantumkan tag untuk McMillan dan videografer Alana O'Herlihy.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melalui unggahan di akun Instagramnya, McMillan juga membagikan dua foto Hadid yang menampilkan gaya rambut barunya.
"Potongan baru untuk @gigihadid oleh saya," tulisnya. "Senang berkolaborasi dengan Gigi untuk potongan rambut baru ini."
McMillan juga menandai hair artist Laura Polko, yang membantu menata rambut baru Hadid untuk sesi tersebut. Pada foto pertama, sang model mengenakan bikini top kuning terang di bawah sweater krim, melengkapi tampilan pantai dengan perhiasan kerang. Di foto kedua, ia mengenakan kemeja berwarna abu-abu sambil berpose di depan pohon.
"Tidak sabar untuk melihat perjalanan styling yang akan dilakukan para penata rambut dengan gaya potongan ini ✂️❤️," tambah McMillan.
Model yang diisukan berpacaran dengan Bradley Cooper itu juga membagikan beberapa foto hasil potongan rambut barunya di Instagram pada hari Sabtu, dengan keterangan, "Cahaya matahari & potongan rambut baru saya."
Salah satu foto menangkap rambutnya yang ditiup oleh angin saat ia berpose di depan pohon palem dengan kedua lengannya terbuka.
Bertahun-tahun Gigi Hadid mempertahankan rambut panjangnya. Dengan gaya rambut barunya itu, wanita 28 tahun itu terlihat lebih segar dan muda.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istrri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga











































