Sinopsis Blade II, Film Wesley Snipes di Bioskop Trans TV Hari Ini
Film 'Blade II' kembali menemani pemirsa Bioskop Trans TV. Film bergenre fantansi-superhero ini tayang pada Kamis (22/2/2024), tepatnya pukul 21.00 WIB.
Dirilis pada 2002, 'Blade II' diadaptasi dari karakter Marvel Comics. Adalah Guillermo del Toro, sutradara yang menggarap film tersebut. Nama Guillermo sempat disorot berkat film 'The Shape of Water' (2017) yang memenangkannya piala Oscar untuk kategori sutradara terbaik.
'Blade II' menampilkan Wesley Snipes sebagai bintang utamanya. Kris Kristofferson, Ron Perlman, dan Leonor juga ambil bagian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti film terdahulunya, film berdurasi 117 menit ini mencetak kesuksesan di box office dengan pemasukan US$ 155 juta. Adapun IMDb memberikan rating 6,7/10 bintang.
Sinopsis 'Blade II'
Seperti dilansir dari CNN Indonesia, film ini melanjutkan perjalanan Blade (Wesley Snipes), manusia setengah vampir yang berupaya melindungi umat manusia dari teror vampir. Kini, Blade berhadapan dengan kelompok vampir mutan yang berambisi untuk menghabisi umat manusia lewat genosida.
Kisah itu bermula saat Blade mencari Abraham Whistler (Kris Kristofferson), mentornya yang dianggap meninggal setelah diserang Deacon Frost. Namun, Whistler ternyata masih hidup dan berubah menjadi vampir yang ditahan selama dua tahun di Praha.
Blade berhasil menyelamatkan Whistler serta sukses menyembuhkannya. Mereka kemudian bertemu Scud, teknisi baru Blade yang muda dan berbakat serta suka mendengarkan musik hip-hop.
Wesley Snipes di film 'Blade II'. (Foto: Dok. New Line Cinema via IMDb) |
Namun tak lama setelah itu, sebuah pandemi memicu vampir menjadi makhluk mutan primitif dan begitu haus darah bernama Reaper. Makhluk semacam itu begitu berbahaya karena setiap gigitannya bisa mengubah manusia menjadi vampir.
Eli Damaskinos (Thomas Kretschmann) yang menjadi penguasa vampir sekaligus musuh Blade akhirnya ikut turun tangan menghadapi Reaper. Ia menugaskan anak buahnya untuk menawarkan gencatan senjata dengan Blade demi menghentikan wabah tersebut.
Blade semula enggan menyetujui ajakan itu, tetapi akhirnya mau bekerja sama dengan kubu Damaskinos. Ia bertugas dalam misi bersama Bloodpack, grup elite vampir yang semula bertugas untuk membunuh Blade.
Namun, misi itu tidak berjalan mulus karena ada banyak personel Bloodpack yang menyimpan benci terhadap Blade. Bahkan, salah satu personel bernama Reinhardt (Ron Perlman) menantang Blade untuk bertarung karena terlalu benci.
Saksikan kisah 'Blade II' selengkapnya di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 21.00 WIB.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket












































