Sinopsis The Bequeathed, Drakor Horor Netflix, Bertabur Artis Kenamaan
Netflix merilis drama Korea terbarunya setelah Gyeongseong Creature. Bergenre horor, penayangan drama Korea The Bequeathed membuat penonton was-was.
Hari ini, Jumat (19/1/2024), drama Korea The Bequeathed resmi tayang di Netflix. Keenam episodenya bisa ditonton secara legal dengan subtitle Bahasa Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Deretan pemain drama Korea Netflix, The Bequeathed. Foto: dok. Netflix |
Menariknya, drama Korea The Bequeathed menampilkan artis Korea kenamaan seperti Kim Hyun Joo, Park Hee Soon, Park Byung Eun, Ryu Kyung Soo, dan Park Sung Hoon.
Pemain utama drama Korea The Bequeathed, Kim Hyun Joo dianggap sebagai artis senior di Korea Selatan. Wajahnya sudah tidak asing bagi penggemar drama Korea yang menonton Undercover, Trolley, dan kedua season Hellbound.
Kim Hyun Joo dalam drama Korea The Bequeathed. Foto: dok. Netflix |
Park Hee Soon juga membintangi Trolley bersama Kim Hyun Joo, kemudian tampil di drama Korea Disney+ Hotstar, Moving.
Lawan mainnya, Park Byung Eun beradu akting dengan Seo Ye Ji di drama Korea Eve. Ryu Kyung Soo identik dengan perannya sebagai karyawan Park Seo Joon di Itaewon Class. Sedangkan Park Sung Hoon meraih popularitas lewat drama Korea The Glory.
Park Hee Soon dalam drama Korea Netflix, The Bequeathed. Foto: dok. Netflix |
Sinopsis The Bequeathed
Drama Korea Netflix, The Bequeathed mengikuti kisah Yoon Seo Ha (pemain Kim Hyun Joo) yang mewarisi kuburan keluarganya setelah pamannya meninggal.
Sejak itu, Yoon Seo Ha kerap mengalami insiden yang tidak menguntungkan. Wanita itu semakin bingung dengan kehadiran adik tirinya Kim Young Ho (pemain Ryu Kyung Soo) yang baru terlihat setelah sekian lama.
Ryu Kyung Soo dalam drama Korea Netflix, The Bequeathed. Foto: dok. Netflix |
Sementara itu, detektif Choi Sung Joon (pemain Park Hee Soon) mencurigai insiden yang kerap terjadi di desa, yang terkait dengan kuburan keluarga Yoon Seo Ha.
Selain bertabur pemain kenamaan, drama Korea The Bequeathed digarap oleh sutradara Min Hong Nam, yang berada di balik kesuksesan film Train to Busan. Naskahnya ditulis oleh Yeon Sang Ho yang menggarap Hellbound dan The Cursed.
(rcp/rcp)
Hobi dan Mainan
Menariknya Iron Man Mark 39, Action Figure Resmi Marvel yang Mudah Dirakit dan Siap Pajang
Kesehatan
Sering Pegal & Kaku Saat Kerja? Lenovo Massage Gun 8 Kepala Ini Jadi Andalan Kaum Jompo
Kesehatan
Solusi Teeth Whitening Tanpa Ribet ke Klinik! Dengan PUTIH Wireless Whitening Light
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Ramalan Zodiak 11 Januari: Taurus Rintangan Menghadang, Gemini Terus Maju
Sudah Bisa Pre-Order! 10 Brand Lokal Rilis Koleksi Baju Lebaran 2026
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang















































