Momen Hangat Pertemuan Sandrinna Michelle dan Ibunda Usai Sempat Berseteru
Artis cantik Sandrinna Michelle belakangan memang tengah jadi sorotan usai diduga beberapa kali mendapat sindiran dari sang bunda, Purwanti. Bertepatan dengan perayaan Hari Ibu pada 22 Desember, Sandrinna akhirnya pulang ke rumah dan meminta maaf kepada sang bunda.
Sebelumnya ibunda Sandrinna itu sempat curhat melalui akun Instagram pribadinya. Purwanti mengatakan jika ada seseorang yang mencuci otak putrinya hingga lupa dengan orangtua. Ia juga mengatakan bahwa putrinya tersebut jadi tak pernah pulang ke rumah.
Banyak yang kemudian menduga jika sindiran tersebut ditujukan untuk Sandrinna. Diketahui bahwa saat ini Sandrinna tengah berpacaran dengan Junior Roberts. Usia Sandrinna dan Junior sendiri terpaut 7 tahun.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beberapa waktu lalu akhirnya Sandrinna meluruskan kabar tersebut dengan mengatakan bahwa apa yang terjadi dengan dirinya dan sang bunda hanyalah sebuah kesalah pahaman. Ia juga mengunggah potret kebersamaannya bersama sang bunda yang menandakan jika keduanya memang sudah berdamai.
"Semua yang terjadi hanya salah paham antara aku dan ibuku. Aku sudah menyelesaikan masalah dan tidak ada sangkut pautnya dengan orang lain. Itu salahku, bukan orang lain. Jadi, tolong jangan membuat cerita yang tidak jelas. Aku berhubungan baik dengan semua orang," tulis Sandrinna di Instagram Storynya.
Di dalam foto yang diunggah terlihat ibunda Sandrinna, Purwanti yang memegang buket bunga berwarna biru merangkul dan mencium pipi putrinya. Di foto lain juga terlihat Sandrinna membalas mengecup pipi ibunya. Tak hanya berfoto bersama, keduanya juga sempat melakukan live.
Momen hangat pertemuan Sandrinna dan ibundanya itu kemudian banyak diunggah ulang oleh akun gosip dan fanbase di Instagram, salah satunya oleh akun Instagram @secretadmiresan. Banyak netizen yang mengaku ikut terharu melihat momen hangat pertemuan Sandrinna dan ibundanya.
"FINALLY😭 NANGIS LIHATNYA😭🥰 gini terus yaa mami dan san," komentar salah seorang netizen.
"Alhamdulillah.. Semoga terus seperti ini yah mami dan San Aamiin Allahumma Aamiin...." tambah netizen lain.
"Woy terharu bgt, alhamdulillah😍" komentar lainnya.
(vio/vio)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
Sosok Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Diisukan Jadi James Bond
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Potret Menyentuh Pengantin Wanita yang Tampil Botak di Hari Pernikahan
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Ramalan Zodiak Scorpio 2026: Asmara Bersemi, Keuangan Makin Mujur











































