Patrick Dempsey, Aktor 'Grey's Anatomy' Jadi Pria Terseksi 2023
Patrick Dempsey dinobatkan jadi pria terseksi tahun ini. Majalah People memilihnya sebagai Sexiest Man Alive 2023, 20 tahun setelah penampilannya yang memukau memerankan dokter ahli bedah syaraf Derek Shepherd di serial 'Grey's Anatomy'.
Aktor 57 tahun ini tak menyangka bisa terpilih menjadi pria terseksi di usianya yang hampir menginjak kepala enam. Dia sempat tidak percaya dan menganggapnya sebagai lelucon.
"Saya benar-benar terkejut, dan kemudian saya mulai tertawa, seolah-olah ini hanya lelucon, bukan? Saya selalu menjadi pengiring pengantin," tuturnya, seperti dikutip dari People.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Patrick Dempsey dinobatkan sebagai Pria Paling Seksi 2023. Foto: Instagram/@people @patrickdempsey |
Namun dia mengaku senang. Ayah dua anak ini mengatakan predikat yang disematkan padanya sedikit meninggikan egonya.
"Saya senang ini terjadi sekarang dalam hidup saya. Senang rasanya mendapat pengakuan ini, dan tentu saja ego saya sedikit naik, namun penobatan ini memberi saya landasan untuk menggunakannya untuk sesuatu yang positif," tutur Patrick, seperti dikutip dari People.
Patrick Dempsey dinobatkan sebagai Pria Paling Seksi 2023. Foto: Instagram/@people @patrickdempsey |
Baca juga: Ini Kategori Pria Sempurna Menurut Wanita |
Patrick Dempsey mengawali karier sebagai aktor lewat film 'The Stuff' yang rilis pada 1985. Popularitasnya mulai menanjak setelah melakoni peran Dr. Derek 'McDreamy' Shepherd di serial populer 'Grey's Anatomy' pada 2005 hingga 2015 (11 musim).
Selain aktor, pria kelahiran Maine, Amerika Serikat, ini juga seorang pembalap profesional. Pada 2013, Patrick pernah bergabung bersama Porsche mengikuti lomba ketahanan mobil 24 jam di Le Mans, Prancis.
(hst/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Sudah Cerai, Kim Kardashian Masih Jadi Fans Sepatu Rancangan Kanye West
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan













































