Patrick Dempsey, Aktor 'Grey's Anatomy' Jadi Pria Terseksi 2023
Patrick Dempsey dinobatkan jadi pria terseksi tahun ini. Majalah People memilihnya sebagai Sexiest Man Alive 2023, 20 tahun setelah penampilannya yang memukau memerankan dokter ahli bedah syaraf Derek Shepherd di serial 'Grey's Anatomy'.
Aktor 57 tahun ini tak menyangka bisa terpilih menjadi pria terseksi di usianya yang hampir menginjak kepala enam. Dia sempat tidak percaya dan menganggapnya sebagai lelucon.
"Saya benar-benar terkejut, dan kemudian saya mulai tertawa, seolah-olah ini hanya lelucon, bukan? Saya selalu menjadi pengiring pengantin," tuturnya, seperti dikutip dari People.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Patrick Dempsey dinobatkan sebagai Pria Paling Seksi 2023. Foto: Instagram/@people @patrickdempsey |
Namun dia mengaku senang. Ayah dua anak ini mengatakan predikat yang disematkan padanya sedikit meninggikan egonya.
"Saya senang ini terjadi sekarang dalam hidup saya. Senang rasanya mendapat pengakuan ini, dan tentu saja ego saya sedikit naik, namun penobatan ini memberi saya landasan untuk menggunakannya untuk sesuatu yang positif," tutur Patrick, seperti dikutip dari People.
Patrick Dempsey dinobatkan sebagai Pria Paling Seksi 2023. Foto: Instagram/@people @patrickdempsey |
Baca juga: Ini Kategori Pria Sempurna Menurut Wanita |
Patrick Dempsey mengawali karier sebagai aktor lewat film 'The Stuff' yang rilis pada 1985. Popularitasnya mulai menanjak setelah melakoni peran Dr. Derek 'McDreamy' Shepherd di serial populer 'Grey's Anatomy' pada 2005 hingga 2015 (11 musim).
Selain aktor, pria kelahiran Maine, Amerika Serikat, ini juga seorang pembalap profesional. Pada 2013, Patrick pernah bergabung bersama Porsche mengikuti lomba ketahanan mobil 24 jam di Le Mans, Prancis.
(hst/hst)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak
Sinopsis The Darkest Hour, Tayang di Bioskop Trans TV Hari Ini
Pendapatan Pangeran William dan Kate Middleton Terungkap, Tembus Rp 500 M
Most Pop: Prilly Latuconsina Pamer Perut Rata saat Gym, Bikin Salfok
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
5 Gaya Melania Trump di Pesta Tahun Baru, Gaun Bling-bling Jadi Sorotan
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup













































