Jarang Terekspos, Inilah Putra Michael Jackson, Blanket, yang Beranjak Dewasa
Anak ketiga Michael Jackson yang lahir dari ibu pengganti, Blanket Jackson, muncul di publik. Ini sosok Blanket yang jarang terekspos.
Blanket Jackson merupakan anak Michael Jackson yang lahir melalui rahim ibu pengganti pada 2002. Pada 2015, dia mengganti namanya menjadi Bigi Jackson.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Blanket selama ini menjaga kehidupan pribadinya dari publik. Dibandingkan dua kakaknya, Paris dan Prince Jackson, dia jarang terekspos ke media atau muncul di media sosial.
Hingga baru-baru ini saat ayahnya Michael Jackson seharusnya berulang tahun ke-65, Blanket muncul ke publik. Dia tampak berinteraksi dengan para tamu di acara Michael Jackson ONE yang dibawakan oleh Cirque du Soleil di Las Vegas, Amerika Serikat, pada 29 Agustus 2023.
Pada momen tersebut, selain Blanket ,hadir juga Prince Jackson yang memakai T-shirt dan jeans serta topi baseball. Sedangkan Blanket yang berambut gondrong mengenakan kemeja hitam.
Anak perempuan Michael Jackson, Paris, tak terlihat bersama kedua saudara laki-lakinya tersebut. Seperti dikutip Pagesix, Paris Jackson tengah sibuk menjalani tur musik bersama band Incubus.
Sosok Blanket Jackson
Dalam film dokumenter Living with Michael Jackson yang rilis pada 2003, pelantun Heal the World itu mengungkapkan Blanket lahir via rahim ibu pengganti. Identitas wanita yang mengandung Blanket dirahasiakan dan tak diketahui hingga kini.
Blanket Jackson pertama kali diperlihatkan ke publik oleh Michael Jackson saat masih bayi. Michael menggendong bayi Blanket yang wajahnya ditutupi. Blanket, yang saat itu berusia sembilan bulan, digendong dengan posisi kakinya menjuntai ke terali balkon hotel tempat sang ayah menginap di Berlin.
Tindakan Michael terhadap Blanket itu jadi kontroversi hingga berujung permintaan maaf dari sang penyanyi. Michael Jackson dianggap membahayakan keselamatan anaknya.
Dua kakak Blanket, Paris dan Prince Jakcson, merupakan anak Michael Jackson dengan Debbie Rowe. Saat ini, Prince berusia 26 tahun, Paris, 25 tahun, dan Blanket, 21 tahun.
(eny/eny)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady
Sinopsis The Judge Returns, Ji Sung Jadi Hakim Korup, Balik ke Masa Lalu
Perampok Gugat Balik Nana eks After School, Kini Ngaku Diimingi 40 Juta Won
7 Rekomendasi Drama Korea tentang Musuh Jadi Cinta yang Bikin Baper
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Ramalan Zodiak 5 Januari: Virgo Jangan Keras Kepala, Libra Kontrol Emosi
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak











































